Prabowo: Saya Sudah Lama Berjuang Bersama Kaum Buruh se-Indonesia

Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Jakarta, VIVA – Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto mengaku sudah lama berjuang dan memperjuangkan kesejahteraan kaum buruh.

Hal itu disampaikan Prabowo melalui tayangan video di acara HUT ke-3 Partai Buruh di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Rabu, 18 September 2024. Prabowo berhalangan hadir langsung ke acara tersebut.

"Sebagaimana Anda ketahui, saya sudah lama berjuang bersama saudara-saudara, bersama kaum buruh di seluruh Indonesia, memperjuangkan hak-hak dan kesejahteraan kaum buruh," kata Prabowo.

Presiden terpilih Prabowo Subianto di Sidang Tahunan MPR RI tahun 2024

Photo :
  • TV Parlemen

Ketua Umum Partai Gerindra itu juga mengaku turut memperjuangkan hak serta kesejahteraan kaum tani, nelayan hingga seluruh rakyat Indonesia. "Terutama kalangan-kalangan yang masih belum menikmati sepenuhnya kesejahteraan sebagai warga negara, negara yang merdeka," ujarnya. 

Lebih lanjut, Prabowo mengatakan, para buruh sudah cukup lama mengenal dirinya yang memperjuangkan keadilan. Salah satu keadilan yang dia perjuangkan yaitu ekonomi Pancasila.

"Saudara-saudara sudah mengenal saya bahwa saya memperjuangkan keadilan ekonomi, saya memperjuangkan ekonomi Pancasila, ekonomi kekeluargaan, bukan ekonomi kapitalisme neoliberali yang seringkali tidak cocok dengan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945," katanya. 

Maka dari itu, Prabowo berharap, Partai Buruh tetap akan mendukung dan bekerja sama dengan dirinya untuk mewujudkan Indonesia menjadi negara maju.

Kadin to Focus on Supporting Prabowo Subianto's Government Era, Bakrie Says

"Tentunya saya berharap bahwa kita terus akan bekerja sama, saling mendukung, saling memberi semangat, saling mengoreksi. Saudara-saudara sekalian, Indonesia negara yang sangat kaya, Indonesia di ambang tinggal landas. Indonesia akan menjadi negara maju," kata Prabowo.

Anindya Bakrie: Indonesia Aims to East-West Balance in Nickel Industry
Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyambangi kediaman Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan (sumber: Istimewa)

SBY Temui Prabowo di Kertanegara, Bahas Apa?

Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyambangi kediaman Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, p

img_title
VIVA.co.id
19 September 2024