Lusa, RK-Suswono Umumkan Struktur Tim Pemenangan

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad di kawasan Plataran, Senayan, Jakarta Pusat, Senin, 16 September 2024
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Jakarta, VIVA - Bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur (cagub-cawagub), Ridwan Kamil (RK) dan Suswono akan mengumumkan susunan struktur tim pemenangan yang akan membantunya memenangkan Pilkada Jakarta 2024. 

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan susunan struktur tim pemenangan RK-Suswono akan diumumkan Rabu, 18 September 2024.

"Nanti lusa, paslon akan mengumumkan tim pemenangan secara lengkap," kata Dasco kepada wartawan di kawasan Plataran, Senayan, Jakarta Pusat, Senin, 16 September 2024. 

Ridwan Kamil-Suswono Daftar Cagub Wagub di KPU DKI Jakarta

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Saat ini, RK-Suswono dan beberapa elite partai politik (parpol) pengusung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus tengah berkumpul untuk mengumumkan struktur dan pembagian tugas tim pemenangan secara internal. 

Pengumuman tersebut didampingi langsung Ahmad Riza Patria selaku ketua tim pemenangan. 

"Struktur dari kemarin sudah siap dan ini kemudian akan disampaikan kepada kawan-kawan di dalam termasuk pembagian tugas dengan target menang di Pilkada DKI. Saya enggak hafal tadi totalnya ada berapa tapi yang pasti masih dinamis," tuturnya.

Sebelummya diberitakan, Ridwan Kamil, atau yang akrab disapa RK resmi menunjuk Ahmad Riza Patria sebagai Ketua Tim Sukses (Timses) untuk pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur, Ridwan Kamil-Suswono, yang dikenal dengan sebutan RIDO.

Baleg DPR Tunggu Pemerintah Soal Usulan Kepala Daerah Dipilih DPRD

Saat ditemui di Halte TransJakarta Tosari, Jakarta Pusat, pada Jumat 13 September, RK mengonfirmasi kabar tersebut kepada awak media. "Ahmad Riza Patria sudah fix sebagai Ketua Timses, tinggal kita umumkan secara resmi," ungkap RK.

RK mengatakan, pengumuman resmi tentang penunjukan Riza Patria sebagai Ketua Tim Pemenangan akan disampaikan dalam waktu dekat oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, sebuah koalisi gabungan partai politik yang mengusung pasangan RIDO dalam Pilgub DKI Jakarta.

Berstatus Tergugat, KPU Banjarbaru Mangkir Sidang Perdana Sengketa Pilkada di PN

RK mengisyaratkan bahwa pengumuman resmi terkait penunjukan ini akan dilakukan dalam beberapa hari ke depan.  "Mungkin dalam 2-3 hari ini kita akan umumkan secara formal," tambahnya.

Ketua KPU RI Mochamad Afifuddin di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu, 4 Desember 2024

KPU: Idealnya Kepala Daerah Dilantik Setelah 13 Maret 2025

KPU Sebut Idealnya Kepala Daerah Dilantik Setelah 13 Maret 2025

img_title
VIVA.co.id
20 Desember 2024