Petinggi Gerindra Diisukan Gantikan Retno Marsudi Jadi Menlu, Begini Respons DPR
- DPR RI
Jakarta, VIVA - Anggota Komisi I DPR RI Dave Laksono mengatakan bahwa sosok menteri luar negeri yang akan menggantikan Retno Marsudi harus merupakan diplomat andal yang memahami pola pikir presiden selanjutnya, Prabowo Subianto.
Â
Menurut dia, seorang menteri luar negeri bakal menjadi wajah bangsa Indonesia di panggung internasional. Oleh karena itu, dia yakin Prabowo akan memilih sosok terbaik untuk menjadi menteri tersebut.
Â
"Sehari-hari bisa berbicara sesuai dengan kehendak beliau, menguasai semua masalah substantif di Indonesia," kata Dave di Jakarta, Jumat, 13 September 2024.
Â
Nama Sugiono, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Wakil Ketua Komisi I DPR RI, diisukan bakal mengisi jabatan itu. Isyarat bahwa Sugiono akan mengisi kursi menteri luar negeri menguuat tatkala yang dia memimpin rapat terakhir Komisi I DPR bersama Menteri Luar Negeri Retno Marsudi pada Kamis, 12 September 2024.
Â
Dave mengatakan bahwa pimpinan Komisi I DPR RI itu pun bisa saja menjadi suksesor Retno Marsudi. Namun, yang jelas semua kepastian akan dilakukan oleh Prabowo ketika menunjuk nama-nama menteri.
Â
Di samping itu, kata dia, kader partai politik yang menjadi menteri bukan berarti tidak profesional karena kader-kader partai politik juga berasal dari berbagai macam sektor.
Â
"Jadi, kalau kekhawatiran bahwa nanti terlalu banyak dominan oleh orang dari partai, bukan berarti orang dari partai itu tidak mampu," kata Dave.
Â
Saat ini sejumlah menteri kabinet Presiden Joko Widodo ramai-ramai menyampaikan perpisahan ketika rapat kerja bersama DPR RI di komisi mitranya masing-masing.
Â
Kabinet pemerintahan Presiden Joko Widodo periode 2019-2024 akan berakhir pada 20 Oktober 2024 bersamaan dengan pelantikan pasangan calon terpilih pada Pemilu Presiden dan Wakil Presiden RI Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden RI periode 2024-2029. (ant)