Ridwan Kamil Janji Anggarkan Rp 200 Juta ke Tiap RW di Jakarta Jika Jadi Gubernur

Bakal cagub Jakarta, Ridwan Kamil saat menghadiri acara deklarasi dan selayang pandang bersama Badan Musyawarah (Bamus) Betawi di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat, 6 September 2024.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Jakarta, VIVA – Bakal calon gubernur (cagub) Jakarta, Ridwan Kamil atau RK berjanji akan memberikan anggaran sekitar Rp 100-200 juta untuk masing-masing rukun warga atau RW di Jakarta.

Hal itu diungkap RK saat menghadiri acara deklarasi dan selayang pandang bersama Badan Musyawarah (Bamus) Betawi di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat, 6 September 2024.

"Jakarta itu harus berkeadilan tadi Bang Eky, maka salah satu programnya nanti RW-RW akan kita kasih anggaran minimal Rp 100 sampai Rp 200 juta," kata RK dalam sambutannya. 

Ridwan Kamil, Mantan gubernur Jawa Barat, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran wilayah Jawa Barat.

Photo :
  • Pemprov Jabar

Dengan anggaran tersebut, eks Gubernur Jawa Barat itu mengatakan masing-masing RW dapat mendesain sendiri wilayahnya sesuai kebutuhan warga. 

"Apa yang terjadi? RW-RW ikut mikirin, mendesain sendiri wilayahnya. Coba bayangkan, jadi perdebatan duit dari Pak Gubernur mau diapain, apa ngurusin selokan, apa bikin gerbang, apa bikin produk UMKM warga RW-nya silakan," tuturnya.

"Jadi enggak semua urusan perintilan-perintilan harus semua diputuskan balai kota," sambung RK. 

Bakal cagub Jakarta, Ridwan Kamil usai sowan ke Wapres ke-10 dan 12, Jusuf Kalla di kawasan Jakarta Selatan

Photo :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari
Prabowo dan Jokowi Dukung RK di Pilgub Jakarta, Oso: Yang Tentukan Rakyat, Bukan Pejabat

Selain anggaran tiap RW, pria yang akrab disapa Kang Emil ini pun berjanji untuk menaikan gaji RT dan RW di wilayah Jakarta.

"Jadi RW ada anggaran RW, gaji RT, RW kita naikan insyaallah. Dengan keadilan, tidak menjanjikan yang sifatnya kadang-kadang berlebihan," pungkasnya.

Ikut Arahan Prabowo dan Jokowi, Gibran Center Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono
Ketua Umum Rampai Nusantara Mardiansyah Semar

Jaga Suara RK-Suswono, Relawan Bentuk Tim Kawal TPS di Seluruh Jakarta

Dukungan dari masyarakat dan tokoh bangsa untuk RK-Suswono terus mengalir menjelang hari pencoblosan.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024