Ridwan Kamil Akan Kampanye "Riang Gembira" dan "Memberikan Solusi"

Bakal cagub Jakarta, Ridwan Kamil di TKN Fanta, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 2 September 2024
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Jakarta, VIVA - Bakal calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil menegaskan komitmennya dan Suswono untuk berkampanye secara riang gembira tidak ada upaya menjelek-jelekkan pihak lain.

Rocky Gerung: Statistik Andika Perkasa Merangkak Menanjak di Jateng, Jokowi Mulai Cemas

"Semangatnya kita harus riang gembira, damai ya. Kita nanti kampanyenya itu memberikan solusi, biarkan warga memilih pasangan kami, banyak memberikan solusi bukan dengan menjelek-jelekkan," kata Ridwan Kamil saat melakukan silaturahmi ke TKN Fanta Headquarters di Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 2 September 2024.

Ridwan Kamil pun berharap dia dan Suswono mendapatkan ridho Allah dalam mengikuti kontestasi Pilkada Jakarta 2024. Pun, kerja-kerja baiknya untuk Jakarta ke depan akan diridhoi Allah SWT.

Lawannya Didiskualifikasi, Otomatis Paslon Lisa-Wartono Menangkan Pilkada Kota Banjarbaru

"Pasangan kita yang sekarang resminya Rido ya--Ridwan Kamil-Suswono--bukan Rawon. Kita pilih Rido yang artinya mohon Allah meridhoi kami, niat baik, kontestasi baik, kerja-kerja baik juga," jelasnya. 

Megawati Bakal Nyoblos Pilkada 2024 Bareng Keluarga di Kebagusan Jaksel

Warga menentukan pilihannya dalam Pilkada. (ilustrasi)

Photo :
  • ANTARA FOTO/Irwansyah Putra

Ridwan Kamil resmi maju dalam kontestasi Pilkada Jakarta 2024. Ridwan Kamil maju didampingi politikus senior PKS, Suswono. 

Pasangan ini diusung 12 partai, antara lain, Partai Gerindra, Partai Golkar, PKS, Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Lalu, ada Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Garuda, Partai Gelora, Partai Perindo, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Dimansyah Laitupa

Dimansyah Laitupa Incar Hati Penggemar di 9 Negara Lewat Single Terbarunya

Diman menjelaskan, sembilan negara yang menjadi target rilis singlenya meliputi Indonesia, Malaysia, Singapura, Brunei, Hong Kong, Jepang, Korea, Filipina, dan Taiwan.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024