Mahyeldi-Vasko Ruseimy Jadi Pasangan Cagub-Cawagub Sumbar yang Pertama Daftar ke KPU
- VIVA.co.id/Andri Mardiansyah (Padang)
Padang, VIVA – Mahyeldi-Vasko Ruseimy menjadi pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Sumatera Barat yang pertama mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumbar, Selasa, 27 Agustus 2024. Pasangan calon petahana ini, diusung lima gabungan partai politik yakni, PKS, Gerindra, Demokrat, Perindo dan PBB
Kepada awak media usia mendaftar, Mahyeldi menyampaikan terima kasih kepada seluruh koalisi partai politik yang bersepakat menghantarkan dirinya dengan Vasko maju pada konsestasi Pilgub 2024.
Mengusung tagline ‘Garak Cepat Untuk Sumbar’, Mahyeldi berharap visi dan misi dan program unggul yang digagas, mampu menjadi bagian dan harapan masyarakat Sumatera Barat.
"Mudah-mudahan visi-misi yang kami bawa dapat menjadi bagian dan harapan yang diinginkan masyarakat serta membawa perubahan," kata Mahyeldi, Selasa, 27 Agustus 2024.
Mahyeldi berjanji, apabila amanah masyarakat kembali diberikan kepada dirinya, maka ia akan fokus terhadap kesejahteraan para marbot dan pengurus masjid, lembaga adat dan tokoh yang berkaitan dengan nagari. Kesejahteraan itu berupa asuransi. Tak cuma itu, Mahyeldi pun berjanji juga akan fokus terhadap percepatan pembangunan infrastruktur dan sejumlah program lainnya
Diketahui, Mahyeldi yang merupakan kader PKS, saat ini masih menjabat sebagai Gubernur Sumatera Barat. Berangkat dari Wali Kota Padang, Ia yakin akan kembali memenangi konsestasi Pilgub Sumbar untuk kedua kalinya.