Resmi! Demokrat Usung Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan di Pilgub Jabar 2024

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerahkan SK Rekomendasi ke pasangan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan untuk maju Pilgub Jabar 2024
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Jakarta, VIVA – Jakarta - Partai Demokrat menyerahkan surat keputusan (SK) rekomendasi kepada bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur (cagub-cawagub) Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan untuk maju di Pemilihan Gubernur (PilgubJawa Barat (Jabar) 2024. 

Dari Tanah Suci, Menag Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih dan Doakan Pilkada Berjalan Lancar

SK rekomendasi itu diserahkan langsung Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Selasa, 27 Agustus 2024.

“Partai Demokrat dengan sukacita ingin memberikan dukungan penuh, kepada Kang Dedi Mulyadi agar bisa bukan hanya berlayar tentunya, tetapi memenangkan konsentrasi Pilkada di Jawa Barat ini dengan sebaik-baiknya,” kata AHY dalam sambutannya di Kantor DPP Partai Demokrat.

Dear Gen Z, Ini Pentingnya Pelajari Profil Calon Pemimpin Sebelum Nyoblos Pilkada 27 November 2024

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono Berikan Rekomendasi Cakada

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

AHY berharap dengan visi-misinya, Dedi dan Erwan nantinya bisa memajukan Jawa Barat mulai dari segi ekonomi dan masyarakat yang sejahtera. Mengingat, Dedi memiliki pengalaman sebagai Bupati di Purwakarta selama dua periode.

Ada Relawan yang Membelot Dukung RK, Timses Pramono: Itu Membawa Nama Pribadi

“Kemudian juga menjadi anggota DPR RI mewakili masyarakat Jawa Barat dan ini ingin menuntaskan, semangatnya hadirkan Jawa Barat yang sekali lagi semakin makmur dan berkeadilan,” ujarnya.

Begitupun dengan pasangannya Erwan Setiawan yang memiliki pengalaman sebagai Bupati Sumedang. AHY berharap pengalamannya itu mampu membawa Jawa Barat untuk menjadi lebih baik lagi.

“Tentu pengalaman beliau banyak sekali yang bisa dikontribusikan untuk bisa memajukan Jawa Barat bersama-sama, bisa ditambahkan lagi dengan dukungan dari para suporter,” kata AHY.

Ketum PDI Megawati Soekarnoputri Umumkan Bakal Cakada

Megawati Bakal Nyoblos Pilkada 2024 Bareng Keluarga di Kebagusan Jaksel

Kata Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Megawati selalu menyuarakan hak pilihnya dalam pemilu di Kebagusan, Jaksel.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024