Partai Demokrat Dorong KPU untuk Menyusun PKPU Pilkada Sesuai Keputusan MK

Wakil Ketua Umum Demokrat sekaligus Anggota Komisi III DPR RI, Benny K. Harman
Sumber :
  • DPR RI

Jakarta, VIVA – Fraksi Partai Demokrat mengaku sudah mencermati dan mendengar aspirasi dari para mahasiswa, serta berbagai elemen masyarakat mengenai isu Pilkada.

Cara Ini yang Menurut Legislator Demokrat Fathi Bisa Cegah Masyarakat Terjerat Pinjol Ilegal

Pernyataan tersebut ditulis oleh Dr. Benny K. Harman, S.H, selaku Fraksi Partai Demokrat DPR RI melalui keterangan pers yang juga dibagikan di akun X @PDemokrat pada Jumat (23/8/2024).

Fraksi Partai Demokrat menyadari bahwa tahapan waktu pelaksanaan pendaftaran Pilkada semakin dekat. Dalam situasi ini, mereka ingin memastikan bahwa proses tersebut berjalan sesuai dengan jadwal dan tidak terganggu oleh ketidakpastian yang berkepanjangan.

Andi Mallarangeng Endus Ada Politik Kotor di Pilkada Sulut: Mari Kita Kawal

Fraksi Partai Demokrat menyoroti empat poin utama yang menjadi dasar keputusan mereka untuk mengambil langkah tegas demi memastikan kelancaran pelaksanaan Pilkada. Berikut penjelasannya!

1. Penegasan Sikap Demokrat Terhadap RUU Pilkada

Cek Fakta: Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia, Anita Jacoba Gah Dipecat Partai Demokrat

Fraksi Partai Demokrat sepakat dengan pandangan pimpinan DPR RI untuk tidak lagi melanjutkan pengambilan keputusan tingkat II untuk RUU Pilkada.

Langkah ini diambil demi menjaga tegaknya konstitusi dan memastikan bahwa setiap keputusan yang diambil tetap sejalan dengan aspirasi rakyat.

“Sikap Fraksi Partai Demokrat segaris dengan apa yang telah disampaikan oleh pimpinan DPR RI,  yaitu tidak lagi melanjutkan pengambilan keputusan tingkat II untuk RUU Pilkada,” tulis akun X @PDemokrat pada Jumat (23/8/2024).

2. Dorongan untuk KPU Menyusun Peraturan Baru

Fraksi Partai Demokrat mendorong KPU untuk segera menyusun Peraturan KPU yang sejalan dengan keputusan Mahkamah Konstitusi.

“Kami mendorong agar @KPU_ID dapat segera menyusun Peraturan KPU yang sejalan dengan keputusan Mahkamah Konstitusi,” kata Partai Demokrat.

3. Pentingnya Kelancaran Tahapan Pilkada

Demokrat menekankan pentingnya kelancaran proses pendaftaran pasangan calon kepala daerah di seluruh KPUD.

“ Tahapan proses Pilkada yang segera memasuki tahapan pendaftaran Pasangan Calon Kepala Daerah di semua KPUD di seluruh Indonesia dapat berjalan dengan baik,” terangnya.

4. Ajakan untuk Dukung Pilkada yang Demokratis dan Damai

Fraksi Partai Demokrat menutup pernyataannya dengan mengajak seluruh elemen masyarakat, mahasiswa, penyelenggara pemilu, dan partai politik untuk mendukung pelaksanaan Pilkada yang damai, demokratis, jujur, dan adil.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya