PDIP Legowo Yasonna dan Arifin Tasrif Dicopot Jokowi: Kami Terima Sepenuhnya

Presiden Jokowi Lantik Menteri ESDM, Menkumham, dan Wakil Menkominfo di Istana
Sumber :
  • VIVA/ Ahmad Farhan Faris

Jakarta, VIVA - Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Said Abdullah mengatakan partainya legowo dan menerima keputusan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang mencopot dua menteri dari partainya. 

Jokowi Dukung RK, Hasto: Justru Dapat Reaksi Negatif dari Publik, Pramono Bisa Menang 1 Putaran

Kedua menteri yang dimaksud yakni Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly dan Menteri ESDM Arifin Tasrif.

“Atas ketaatan kamilah terhadap konstitusi untuk menjaga konstitusi kami, maka kami menerima pergantian Pak Yasonna dan/atau Bapak Arifin,” ucap Said di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat pada Senin, 19 Agustus 2024.

Anies dan Anak Abah Berlabuh Dukung Pramono-Rano, Hasto PDIP: Arus Balik Perlawanan

Presiden Jokowi melantik Kepala Badan Gizi Nasional

Photo :
  • Youtube Setpres

Hasan Nasbi, Dadan Hindayana, dan Taruna Ikrar Dilantik oleh Presiden Jokowi

Photo :
  • VIVA/ Ahmad Farhan Faris
Analisis Pakar Politik soal Pengaruh Dukungan Jokowi terhadap Ridwan Kamil

Pelantikan Menteri ESDM, Menkumham, dan Wakil Menkominfo oleh Presiden Jokowi

Photo :
  • VIVA/ Ahmad Farhan Faris

Said mengatakan PDIP akan menghormati keputusan Jokowi, sebab urusan reshuffle menteri adalah hak prerogratif Presiden. Dia menyebut, PDIP sejak awal telah berkomitmen untuk mengawal pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin sampai tuntas.

Maka dari itu, PDIP menyerahkan kader partainya yang menjadi menteri untuk mengabdi di pemerintahan. Menurutnya, jika di tengah jalan Jokowi berubah pikiran terkait susunan kabinet, maka PDIP siap akan keputusan reshuffle itu.

“Kalau pertanyaannya apakah ini bagian dari menyingkirkan kader-kader PDI Perjuangan, kan PDI Perjuangan sudah mewakafkan. Silakan yang diwakafkan itu mau dipakai lagi, tidak dipakai lagi, bagi PDIP tidak ada masalah sedikit pun,” tutur Said.

Said melanjutkan, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri juga menerima keputusan Jokowi yang mencopot dua menteri dari PDIP. Dia mengungkap Megawati tidak menarik menteri partainya karena sudah berkomitmen untuk tetap menjalankan amanah Kongres Partai.

“Loh kan ibu perintahnya ke kami jaga segala keputusan Kongres Partai sebaik-baiknya, selurus-lurusnya, setegak-tegaknya. Kalau mau, kami sebenarnya dengan hak prerogratif Ibu Ketua Umum kan sejak awal sudah ditarik menteri-menteri itu, tapi ibu tidak melakukan itu. Kenapa? Ya Ibu Mega pun sebagai ketua umum yang diberi prerogratif tetap menjalankan amanah Kongres,” pungkas dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya