Agus Gumiwang: Golkar Komitmen Sukseskan Pemerintahan Prabowo-Gibran

Plt Ketum Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Yeni Lestari

Jakarta, VIVA - Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Golkar, Agus Gumiwang Kartasasmita memastikan internal partainya tetap solid dalam menghadapi tantangan apapun di masa depan. Dia juga memastikan komitmen Golkar untuk menyukseskan gelaran Pilkada 2024.

Golkar Rayakan Hari Ibu dengan Bedah Buku dan Pemberdayaan Perempuan

"Kita tetap mempunyai komitmen, tidak berubah, menyukseskan Pilkada Serentak, menyukseskan pelantikan anggota DPR, MPR, anggota DPRD baik itu kabupaten/kota maupun provinsi," kata Agus dalam konferensi pers di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat pada Selasa, 13 Agustus 2024.

Plt Ketum Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Yeni Lestari
Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD, Ketua Umum Muhammadiyah Bilang Begini

Agus juga memastikan bahwa Golkar akan menyukseskan dan mendukung Pemerintahan Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. 

"Menyukseskan pelantikan Bapak Prabowo Subianto dan Bapak Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden, tidak ada perubahan. Prinsipnya itu tetap kita jaga, dan Partai Golkar menjaga komitmen untuk menyukseskan pemerintahan Bapak Prabowo dan Bapak Gibran menuju Indonesia Maju," tutur dia.

Golkar Terbuka Bagi Keluarga Jokowi, Gibran: Tunggu Saja

Agus Gumiwang Jadi Plt Ketua Umum Partai Golkar

Sebelumnya diberitakan, Partai Golkar rampung menggelar rapat pleno untuk menentukan Pelaksana Tugas atau Plt Ketua Umum pengganti Airlangga Hartarto pada Selasa, 13 Agustus 2024 malam. Rapat pleno berlangsung sekitar 1,5 jam. 

Ketua DPP Partai Golkar, Meutya Hafid mengatakan dalam rapat pleno tersebut jajaran partai menerima surat pengunduran diri dari Airlangga Hartarto. Kemudian, dalam rapat pleno itu juga menyepakati bahwa Agus Gumiwang Kartasasmita sebagai Plt Ketua Umum Partai Golkar.

"Rapat pleno telah mengesahkan Plt Ketua Umum adalah yang terhormat Bapak Agus Gumiwang Kartasasmita," kata Meutya di Kantor DPP Partai Golkar pada Selasa, 13 Agustus 2024.

Sementara, Agus Gumiwang mengatakan pleno partai berlangsung dengan musyawarah mufakat, untuk memintanya menjadi Plt Ketua Umum Partai Golkar menggantikan Airlangga.

"Bahwa dalam rapat pleno yang baru saja selesai secara musyawarah dan mufakat, saya diberikan amanah untuk memimpin Partai Golkar sebagai Plt Ketua Umum Partai Golkar," kata Agus.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya