Golkar Tak Akan Voting untuk Tentukan Plt Ketum Gantikan Airlangga Hartarto

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Meutya Hafid
Sumber :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

Jakarta, VIVA - Ketua DPP Partai Golkar Meutya Hafid mengungkapkan pihaknya tidak akan melakukan voting untuk menentukan pelaksana tugas (Plt) ketua umum pasca Airlangga Hartarto mundur dari jabatan ketum Golkar. 

Golkar Cermati Revisi UU TNI, Nurul Arifin Beri Perhatian ke Pasal-pasal Krusial Ini

Rencananya, penentuan Plt Ketum Golkar akan ditentukan dalam rapat pleno yang digelar sekitar pukul 19.00 WIB di kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Jakarta Barat, Selasa, 13 Agustus 2024.

[dok. Airlangga Hartarto]

Photo :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya
Golkar Tegaskan Penggeledahan Rumah Ridwan Kamil Persoalan Pribadi tak Terkait Partai

"Tidak perlu ada voting dalam pemilihan Plt Ketum pada rapat pleno yang rencana akan digelar pada Selasa (13 Agustus)," kata Meutya kepada awak media.

Ketua Komisi I DPR RI itu berharap para Wakil Ketua Umum bisa duduk bersama untuk bermusyawarah mufakat dalam menentukan Plt Ketum. Sehingga diharapkan rapat pleno dapat berjalan kondusif.

Pakar Hukum Pidana Sebut Arifin Taslim Harus Tanggung Jawab Soal Korupsi Pertamina

Meutya tak memungkiri, para kader Partai Golkar masih syok atas keputusan yang diambil Airlangga Hartarto. Hal itu juga untuk menjaga soliditas antar sesama kader Partai Golkar.

"Kader masih terkaget dengan keputusan Ketum, jangan dipaksa untuk voting. Agar calon-calon yang akan berkontestasi menjaga cara-cara yang bermartabat," kata Meutya.

Yudha Novanza Utama

Bahas RUU Penyiaran, Anggota Fraksi Golkar DPR Cari Solusi yang Adaptif Inklusif

Dengan teknologi informasi yang berkembang pesat, membuat penyiaran informasi bisa dilakukan melalui multiplatform.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2025