Golkar dan PDIP Sepakat Usung Pasangan Airin-Ade di Pilgub Banten

Airin Rachmi Diany
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Ketua DPP PDIP, Said Abdullah membenarkan PDIP dan Partai Golkar sudah menjalin kerja sama untuk mengusung pasangan Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi di Pilgub Banten 2024. 

Anies dan Anak Abah Berlabuh Dukung Pramono-Rano, Hasto PDIP: Arus Balik Perlawanan

“Betul, Insyaallah orang keduanya dari PDI Perjuangan, Mbak Airin dari Golkar,” kata Said ditanyai awak media di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin, 5 Agustus 2024. 

Ditegaskan lagi, Said pun membenarkan sosok yang bakal mendampingi Airin yakni Ketua DPD PDIP Banten, Ade Sumardi. 

Dukung Kaum Disabilitas, Andika Perkasa Ingin Perbanyak Sekolah SLB di Jateng

Ketua Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat (Banggar DPR), Said Abdullah

Photo :
  • DPR RI

Said menambahkan, bahwa pertarungan Pilgub Banten 2024 merupakan sebuah keniscayaan. Pasalnya, kali ini Golkar memilih untuk keluar dari arah politik KIM, dan bergabung dengan PDIP.

Andika Perkasa Tawarkan Solusi Permasalahan Pengangguran di Jateng

“Kan itu sebuah keniscayaan di satu titik Golkar bisa bersama, di titik lain Golkar tidak bisa bersama karena setiap kabupaten kota setiap provinsi punya keunikan masing-masing,” imbuh Said. 

Diketahui, pasangan Airin-Ade itu kemungkinan besar bakal melawan pasangan Andra Soni-Dimyati Natakusumah yang diusung oleh Koalisi Banten Maju yang berisikan Partai Gerindra, PKS, Demokrat, Nasdem, PKB, PAN, PPP, PSI, Garuda, dan Prima.

Dok. Istimewa

Ini 3 Pesan Anies ke Relawan Buat Menangkan Pramono-Rano di Jakarta

Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri acara kampanye cagub-cawagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung - Rano Karno di Kawasan Blok S, Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024