Demokrat Beri Surat Tugas sebagai Cagub Aceh ke Muzakir Manaf

Muzakir Manaf saat bersama SBY dan Teuku Rifky menghadiri kampanye Prabowo Subianto di Banda Aceh. Dok. VIVA/Dani Randi
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dani Randi (Banda Aceh)

Aceh – Partai Demokrat resmi mengeluarkan Surat Tugas sebagai Calon Gubernur Aceh pada Pilkada 2024 kepada Muzakir Manaf alias Mualem, melalui Surat No. 445/ST/Cakada/Satgas.Pd/VII/2024.

Iqbal-Dinda Bakal Bentuk Dewan Kebudayaan dan Adat di NTB

Partai yang dipimpin Agus Harimurti Yudhoyono ini memberikan mandat kepada Mualem, untuk segera konsolidasi mempersiapkan koalisi. Termasuk menjaring dan menentukan pasangan yang akan mendampingi nantinya sebagai bakal calon wakil gubernur atau cawagub di Pilgub Aceh.

Sekjen Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya mengatakan, pemberian Surat Tugas ini merupakan mekanisme kepartaian yang telah melalui persetujuan Majelis Tinggi Partai (MTP) yang dipimpin oleh Susilo Bambang Yudhoyono, SBY.

Rohmi-Firin Ungkap Strategi Berantas Judi Online

“Keputusan ini telah melalui pertimbangan Ketum AHY dan persetujuan MTP yang dipimpin Pak SBY,” ujar Teuku Rifky dalam keterangannya, Rabu, 24 Juli 2024.

Terkait calon wakil gubernur, Teuku Riefky menyerahkan kepada Mualem sebagai cagub. Meskipun ia tidak menampik bahwa saat ini ada pembicaraan dengan DPP Gerindra, dimana kedua partai memiliki semangat yang sama dalam mengawal perdamaian dan pembangunan Aceh.

Isu Ketenagakerjaan Memanas di Panggung Debat Pilgub Bali 2024

“Kami memberikan kesempatan bagi Mualem untuk menjaring wakil yang terbaik, yang mampu berkontribusi terhadap pemenangan dan membantu Mualem ketika memimpin nantinya. Terkait komunikasi lintas parpol, terus kami lakukan,” katanya.

Hingga kini Muzakir Manaf sudah mendapat dukungan dari Partai Aceh, PKS, Gerindra dan Demokrat untuk bertarung di Pilkada 2024.

Sementara untuk Cawagub, Partai Aceh akan mengumumkan pada pertengahan Agustus nanti. Kini masih dalam tahap seleksi terhadap 8 orang yang sudah mendaftar jadi calon pendamping Mualem.

Ikrama Masloman dari LSI Denny JA menjelaskan hasil survei Pilkada Pontianak 2024

LSI Denny JA di Pilkada Pontianak: Edi-Bahasan 72.7%, Mulyadi-Harti Hartidjah 19%

LSI Denny Ja : Pasangan Petahana Unggul Telak di Pemilihan Wali Kota Pontianak.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024