Kaesang Pangarep PSI Sambangi Nasdem, Ungkap yang Dibicarakan dengan Surya Paloh

Kaesang Pangarep bersama jajaran PSI bertemu Ketua Umum Surya Paloh di DPP Nasdem
Sumber :
  • VIVA.co.id/Zendy Pradana

Jakarta – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia, Kaesang Pangarep bersama jajaran partainya, menyambangi kantor DPP Nasdem, Jakarta Pusat pada Senin 22 Juli 2024. Sejumlah hal dibicarkan antara PSI dengan jajaran elit Nasdem.

Penjelasan Pramono Anung Soal Pengunduran Dirinya Resmi 22 September Sebab Ada Sidkab di IKN

Putra bungsu Presiden Jokowi ini mengaku, obrolan bersama elite Partai Nasdem yakni salah satunya mengucapkan selamat ulang tahun kepada Surya Paloh yang ke-73 tahun.

"Salah satu obrolan kami tadi adalah mengucapkan selamat ultah kepada beliau (Surya Paloh) yang kemarin baru ultah minggu lalu (16 Juli). Kami baru bisa sampaikan hari ini dan tadi juga kami saling kolaborasi di beberapa daerah khususnya di Indonesia Timur dan ada juga yang beberapa di Pulau Jawa," ujar Kaesang di Nasdem Tower, Jakarta Pusat.

Timnas Indonesia Tahan Imbang Arab Saudi, Presiden Jokowi Ikut Bangga

Kaesang mengaku ketika tiba di Nasdem Tower disambut langsung oleh Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh. Berbeda saat menyambangi PKS dan Golkar sebelumnya, Kaesang datang dengan pakaian yang sangat rapi.

Dia sengaja datang ke Nasdem menggunakan pakaian jas rapih, sebab Kaesang mengaku menghormati Surya Paloh yang setiap saat selalu menggunaka jas dan berdasi.

Pakar: Pendukung Anies Masih Marah, Kubu yang Menjegal Tak Akan Dipilih di Pilgub Jakarta

"Kebetulan saya ini selama ini melihat Ketum Nasdem selalu menggunakan jas, jadi alangkah baiknya saya menggunakan jas juga," kata Kaesang.

Kunjungan Apostolik Berakhir, Menag Ungkap Tiga Pesan Paus Fransiskus

Kunjungan Apostolik Berakhir, Menag Ungkap Tiga Pesan Paus Fransiskus

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengungkap ada tiga pesan Paus Fransiskus untuk bangsa Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
6 September 2024