Wapres: Isu Palestina Lekat di Hati Rakyat Indonesia

Wakil Presiden Ma'ruf Amin saat menerima delegasi Biro Komite Palestina PBB (CEIRPP) di Istana Wapres, Jakarta, Kamis, 4 Juli 2024.
Sumber :
  • ANTARA

Jakarta - Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin mengatakan isu terkait Palestina sangat lekat di hati rakyat Indonesia, dan Indonesia sangat prihatin atas situasi yang tak kunjung membaik di Palestina.

Hal itu disampaikan Wapres saat menerima kunjungan delegasi Biro Komite Palestina PBB (CEIRPP) di Istana Wapres, Jakarta, Kamis, 4 Juli 2024, yang membahas terkait Palestina.

“Isu Palestina sangat dekat di hati rakyat Indonesia. Indonesia secara konsisten mendukung perjuangan kemerdekaan Palestina,” tegas Wapres.

Serangan di Gaza Palestina

Photo :
  • istimewa

Wapres menekankan dukungan Indonesia atas kemerdekaan Palestina sebagai bagian dari mandat Konstitusi untuk menghapuskan penjajahan di atas dunia.

“Di Gaza 37.000 rakyat Palestina terbunuh, bencana kelaparan dan wabah penyakit kian memburuk, jutaan penduduk mengungsi di tengah gempuran serangan Israel,” ujar Wapres.

Lebih dari itu, kata Wapres, Israel juga seakan kebal dari hukum dengan terus melakukan serangan, pendudukan pemukiman, dan aneksasi, termasuk melakukan perluasan pemukiman di Tepi Barat.

Kemenkeu Pastikan APBN Tangguh Mitigasi Dampak Konflik yang Memanas di Timur Tengah

Perdamaian yang sesungguhnya di Timur Tengah hanya bisa dicapai jika akar permasalahan diselesaikan, yaitu perdamaian di Palestina berdasarkan solusi dua negara,” tegasnya.

VIVA Militer: Pasukan Pertahanan Israel (IDF) di Jalur Gaza, Palestina

Photo :
  • thehill.com
Rusia Sebut Israel "Arogan" karena Nyatakan Sekjen PBB "Persona Non Grata"

Wapres menegaskan perdamaian tersebut harus diupayakan bersama secara konsisten.

“Sebagai salah satu negara dengan penduduk Muslim terbesar dunia, Indonesia mempunyai peran penting dalam mendorong perdamaian di Palestina, termasuk melalui kepemimpinan di OKI, GNB, dan Biro Komite Palestina PBB,” tegasnya.

Rusia Blak-blakan Tuding AS Biang Memburuknya Situasi di Timur Tengah

Pada kesempatan itu Observer Komite Riyad H. Mansour (Pengamat Tetap Negara Palestina untuk PBB) menyampaikan bahwa saat ini masyarakat Palestina memasuki masa yang sangat kelam akibat terjadinya peperangan.

Oleh karena itu, seluruh komponen PBB tengah berupaya memajukan isu Palestina, mencegah terjadinya kondisi yang lebih parah, terutama bagi perempuan dan anak-anak.

“Kami bekerja dengan seluruh negara, termasuk Indonesia, untuk memberikan bantuan kemanusiaan,” ujar Mansour.

“Kami juga bekerja dengan seluruh negara, termasuk Indonesia, untuk meningkatkan pengakuan terhadap negara Palestina yang merupakan bentuk dari investasi dari perdamaian,” imbuhnya.

Mansour mengutarakan rasa terima kasih kepada Indonesia atas dukungan penuhnya kepada Palestina.

“Saya ingin menegaskan bahwa kewajiban ini bukan hanya merupakan tanggung jawab kita saja, namun seluruh umat Muslim di seluruh dunia untuk memajukan isu Palestina ini,” ujarnya. (ant)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya