SBY Bakal Manggung di Pestapora 2024

Presiden ke-6 RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta - Presiden Republik Indonesia ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan tampil di acara festival musik Pestapora 2024. Nama SBY tertera dalam poster Pestapora, bersama ratusan musisi Indonesia lainnya.

Hal tersebut juga dikonfirmasi kebenarannya oleh Wakil Sekretaris Jenderal, Partai Demokrat Jansen Sitindaon.

Ajang festival musik Pestapora 2022

Photo :
  • pestapora.com

"Betul. Saya barusan telah komunikasi ke Cikeas, Bapak akan menyanyikan beberapa lagu," ujar Jansen sebagaimana dikutip melalui media sosial X @jansen_sp, Rabu, 3 Juli 2024.

Selain bernyanyi, SBY juga akan melukis di ajang festival musik yang akan digelar pada 20, 21 dan 22 Desember 2024 itu. Ia mengatakan SBY akan manggung sesuai hobi, yaitu menyanyi dan melukis.

"Di pestapora juga akan melukis bersama sebagaimana hobby yang beliau tekuni saat ini," ujar Jansen.

Dalam kesempatan yang sama, Juru bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra juga membenarkan bahwa SBY bakal manggung di konser musik Pestapora 2024. 

"Benar, bapak SBY direncanakan memenuhi undangan dari Pestapora untuk tampil dalam event tersebut," kata Herzaky.

Tutup Tahun 2024, Band OMOM dan Rocker Kasarunk Lakukan Hal Ini

SBY memang sangat suka seni, budaya dan olahraga. Herzaky menyebut, itu yang mendasari SBY akan memenuhi undangan tersebut.

Diterima Hangat, Aziz Hedra Tambahkan Lirik Mendalam di Lagu Somebody’s Pleasure

"Memang Bapak SBY kita ketahui sangat senang dengan acara-acara seni budaya serta olahraga. Ini salah satu hal yang mendasari Bapak SBY menerima undangan tersebut," ujarnya.

Diketahui, Pestapora akan digelar pada 20, 21, 22 September 2024 di Gambir Expo & Hall D2 JIEXPO Kemayoran, Jakarta. Selain SBY, gelaran Pestapora 2024 akan menampilkan 162 group musik maupun penyanyi seperti Slank, Ari Lasso, Dewa 19 hingga band metal Voice of Baceprot.

Yang Baru Jadi Lagu Hits, Yovie and Nuno Kaget Melihat Antusiasme Penonton
Ratu Rizky Nabila

Dari Curhatan Penggemar, Ratu Rizky Nabila Hadirkan Waktu Yang Salah

Lagu ini mengisahkan tentang situasi percintaan yang rumit, ketika seseorang menginginkan kehadiran pasangannya.

img_title
VIVA.co.id
22 Desember 2024