Jokowi Bakal Buka Kongres III Partai Nasdem, Ditutup Prabowo

Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Nasdem Willy Aditya
Sumber :
  • VIVA/Supriadi Maud

Jakarta - Partai Nasdem akan menggelar Kongres III pada 25-27 Agustus 2024 di Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta.

Presiden Prabowo Bakal ke China 8-10 November untuk Penuhi Undangan Xi Jinping

Rencananya, giat Nasdem tersebut bakal dibuka oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan ditutup oleh presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto.

Ketua DPP Partai Nasdem Willy Aditya menjelaskan, Kongres III akan disusun berdasarkan tiga pilar, yakni pro-perempuan, pro-lingkungan Go Green, dan pro-Pancasila.

Tindaklanjuti Arahan Prabowo, Hipmi Mulai Salurkan Bantuan Pendidikan dan Seragam Gratis

Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI, Willy Aditya

Photo :
  • DPR RI

Willy mengklaim, kongres partainya itu akan menjadi kongres partai terbesar yang akan diselenggarakan secara virtual dan fisik. Sebab, ungkap dia, ada lebih dari 100.000 orang yang akan terlibat secara virtual.

Dilantik Prabowo Jadi KPU, Iffa Rosita Jamin Pilkada 2024 Berjalan Kondusif

“Karena ini ada proses zoom meeting dari level dewan pimpinan ranting dan itu akan berjenjang, kita bikin ini pendekatan yang kolosal, masif, dan massal,” kata Willy dalam keterangannya, Kamis, 20 Juni 2024.

Tidak sekadar rapat akbar partai politik, lanjut Wakil Ketua Baleg DPR ini, akan ada banyak movement (pergerakan) yang dilakukan pada kongres III Partai Nasdem. Mulai dari simposium, workshop, festival, pameran dan lain sebagainya.

“Itu menjadi sebuah rangkaian menuju 25-27 Agustus bahkan setelah itu juga masih ada. Jadi ini sebuah konstruksi baru,” imbuhnya.

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN), Basuki Hadimuljono

Basuki Ungkap Arahan Prabowo untuk Selesaikan IKN pada 2028

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Basuki Hadimuljono mendapat arahan dari Presiden Prabowo Subianto untuk menyelesaikan proyek pembangunan IKN, Kalimantan Timur,

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024