PKS Masih Rembukan soal Wacana Duet Anies-Kaesang di Pilgub Jakarta

Ketua DPW PKS DKI Khoirudin
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta - Ketua DPW PKS DKI Jakarta, Khoirudin mengaku pihaknya sedang mendiskusikan terkait wacana duet Anies Baswedan dengan Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep di Pilgub Jakarta 2024. Duet Anies-Kaesang sebelumnya digaungkan PKB Jakarta.

Pramono-Rano Menang Satu Putaran, Faktor PKS Kalah di Basis Massanya

"Masih kita diskusikan," ujar Khoirudin saat dikonfirmasi, Kamis, 13 Juni 2024.

Khoirudin mengaku sudah menjalin komunikasi dengan Ketua DPW PKB DKI, Hasbiallah Ilyas terkait wacana duet Anies-Kaesang. "Sudah, ketua PKB DKI sudah komunikasi dengan saya, Ketua PKS DKI," ujar dia.

Pilgub Jakarta Masih Berpotensi Dua Putaran, Ini Analisis Pengamat

Namun, Khoirudin menuturkan semua dinamika politik saat ini masih dinamis. PKS, kata dia, akan membuka ruang diskusi dan komunikasi dengan partai politik lainnya.

"Politik dinamis, kita akan bangun komunikasi dengan semua pihak," ujarnya.

Soal Pilgub Jakarta Satu atau Dua Putaran, KPU Minta Masyarakat Tunggu Hasil Rekapitulasi

Eks Gubernur Jakarta, Anies Baswedan di Kantor DPW PKB Jakarta, Kamis, 13 Juni 2024

Photo :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Sementara, elite PKS yang juga Ketua Fraksi PKS di DPR, Jazuli Juwaini angkat bicara soal munculnya duet Anies-Kaesang di Pilgub Jakarta 2024.

Dia menyebut PKS sampai saat ini masih dalam proses menentukan sosok yang akan diusung di Pilgub Jakarta. Kata dia, ada tim khusus yang terlibat dalam penentuan itu.

"Kan saya nunggu proses, jangan dibilang saya. Nanti kalau di PKS itu penentuannya bukan personal. Jadi, ada tim khusus. Jadi dengan siapapun nanti kita lihat," kata Jazuli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 13 Juni 2024.

Saat disinggung soal Kaesang, Jazuli menilai putra bungsu Presiden RI Joko Widodo itu cukup mumpuni. Meski demikian, dia menyebut duet antara Anies dan Kaesang itu baru bisa terwujud jika partai politik lain sepakat.

"Ya semua orang (mumpuni), masalahnya antara kemampuan dengan penetapan calon itu kan dua hal yang berbeda. Kemampuan itu melekat di dirimu. (Soal duet) ya tergantung partai-partai sepakat enggak nanti," ujar Jazuli.

Sebelumnya, DPW PKB Jakarta menyuarakan duet Anies-Kaesang di Pilgub Jakarta. PKB juga terbuka dengan wacana Kaesang jika ingin maju bareng Anies di Pilgub Jakarta.

"Kita terbuka dengan wakil gubernur siapapun, kita terbuka termasuk dengan Mas Kaesang yang kemarin di media bahwa Mas Kaesang mau menjadi wakil Pak Anies," kata Ketua DPW PKB Jakarta Hasbiallah Ilyas di kantor DPW PKB Jakarta, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Rabu, 12 Juni 2024.

Hasbiallah menuturkan pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan PSI terkait wacana Kaesang jadi bakal cawagub pendamping Anies di Pilgub Jakarta.

"Kita juga bersedia kalau Mas Kaesang memang mau mencalonkan wakil gubernur DKI. Kita juga sudah komunikasi dengan PSI siapapun kita terbuka," kata dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya