Prabowo soal Kans Usung Sudaryono di Pilkada Jateng: Kita Tunggu Waktunya
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto buka suara terkait sosok yang akan diusung di Pilkada Jawa Tengah 2024. Sejauh ini, Gerindra masih belum menentukan sosok yang akan didorongnya di daerah tersebut.
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto menyatakan pihaknya masih menggodok figur yang akan diusung di daerah tersebut. Termasuk, kata dia, kans mengusung kader internalnya yang juga Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono.
Meski demikian, Prabowo tidak menjelaskan secara detil kapan rekomendasi partainya tersebut akan dikeluarkan. Nama itu akan diumumkan pada waktu yang tepat.
"Nanti ada waktunya," ujar Prabowo Subianto di kediamannya di Jalan Kertanegara, Kebayoran, Jakarta Selatan, Jumat, 7 Juni 2024Â
Sambil bergurau, Prabowo beralasan hal ini sengaja tidak langsung diumumkan agar awak media penasaran dan menjadi sering datang ke rumahnya. "Supaya Anda sering kesini. Oke kita tunggu waktunya," kelakar Prabowo sambil tersenyum.
Sebelumnya Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan bahwa partainya sudah memiliki sejumlah nama kader internal yang bakal diusung pada Pilkada 2024.Â
Muzani menyebut Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah (Jateng) Sudaryono adalah harapan internal Gerindra untuk bisa maju di Pilgub Jateng.
"Pak Sudaryono adalah harapan internal Partai Gerindra untuk bisa didorong menjadi calon Gubernur Jawa Tengah," ujar Muzani beberapa waktu lalu.
Nama Sudaryono yang juga merupakan Ketua Umum Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) selalu dikaitkan dengan calon gubernur Jawa Tengah. Apalagi, berdasarkan hasil survei sejumlah lembaga, mantan ajudan pribadi Prabowo Subianto tersebut juga diketahui selalu berada di posisi yang sangat baik untuk bisa melenggang menduduki kursi orang nomor satu di Jawa Tengah.Â
Bahkan, salah satu ulama karismatik asal Pekalongan, Habib Luthfi Bin Yahya juga diketahui beberapa kali sudah meminta Sudaryono agar maju sebagai Gubernur Jawa Tengah.
Terakhir, pada saat acara silaturahmi dengan relawan Ndaru, Habib Luthfi secara tegas meminta Sudaryono agar terus maju dan jangan mengurangi tensi kampanye di Jawa Tengah.Â
"Niati Jateng 1. Kencengi (ikhtiarnya)," pesan Habib Luthfi kepada Sudaryono.