Jokowi dan Gibran Tak Diundang ke Rakernas, Djarot PDIP Beri Sindiran Menohok

Ketua Steering Comittee (SC) Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-V PDIP, Djarot Saiful Hidayat
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rahmat Fatahillah Ilham

Jakarta - PDIP memastikan tidak mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029, Gibran Rakabuming Raka pada pembukaan Rakernas V di Ancol, Jakarta Utara. 

Ketua Steering Commitee Rakernas V PDIP, Djarot Saiful Hidayat, menegaskan bahwa keduanya bukan lagi kader PDIP. Ia mengatakan, Jokowi dan Gibran sudah melanggar konstitusi.

"PDIP itu satu partai ideologis, di mana Ibu Megawati Soekarnoputri, selalu kokoh berdiri untuk menyuarakan kebenaran, untuk melaksanakan konstitusi dan ideologi," ujar Djarot di acara Rakernas V PDIP, Jakarta Utara, Jumat, 24 Mei 2024.

Ketua Steering Comittee (SC) Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-V PDIP, Djarot Saiful Hidayat

Photo :
  • VIVA.co.id/Rahmat Fatahillah Ilham

"Apabila ada di antara kita anggota partai yang kemudian melanggar konstitusi, melanggar etika dan moral, maka dia sudah bukan menjadi bagian dari keluarga besar PDIP," ujarnya menambahkan.

Tak hanya itu, Djarot mengatakan Jokowi dan Gibran juga sudah melanggar aturan partai atau AD/ART PDIP hingga Konsitusi negara. Maka itu, kata dia, PDIP hanya mengundang internal hingga sahabat-sahabat partai di Rakernas V.

"Oleh sebab itu, yang diundang adalah untuk internal partai, yang diundang adalah sahabat-sahabat para cendekiawan, para akademisi, para civil society, budayawan, masyarakat pro demokrasi yang betul-betul berjuang menegakkan demokrasi yang jujur, adil, yang konstitusional, yang bermartabat," tuturnya.

Sebagai informasi, Rakernas V PDIP digelar pada 24-26 Mei 2024 di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta.

Maruarar Sirait Tantang PDIP dan Anies: Siapa yang Lebih Kuat? RK-Suswono Didukung Prabowo-Jokowi!

Adapun Rakernas kali ini mengusung tema “Satyam Eva Jayate: Kebenaran Pasti Menang" dan subtema "Kekuatan Persatuan Rakyat dalam Kebenaran”.

Sebanyak 4.858 peserta yang terdiri dari fungsionaris DPP Partai, Ketua, Sekretaris, Bendahara DPD dan DPC Partai, Anggota DPR RI, badan dan sayap partai, Ketua, Sekretaris, Bendahara DPLN dari 16 negara, Anggota DPRD Provinsi, Kabupaten, Kota, Kepala dan Wakil Kepala Daerah PDIP, serta calon anggota DPR RI terpilih pemilu 2024 yang non-incumbent hadir langsung dalam Rakernas V Partai.

Pengamat Ungkap 2 Faktor Penentu Kesuksesan Pemerintahan Prabowo-Gibran

Ilustrasi bendera PDIP

Photo :
  • FB

Api perjuangan nan tak kunjung padam telah dimulai pada Jumat, 17 Mei 2024, dari Mrapen, Grobogan, Jawa Tengah. Api perjuangan ini menempuh perjalanan melintasi 20 kabupaten/kota dengan jarak 526 km dan telah tiba di Jakarta pada Kamis, 23 Mei 2024.

Jokowi Pilih Hadiri Kampanye Akbar di Jateng, Begini Respons Ridwan Kamil
Dok. Istimewa

Sekjen PDIP Hasto Sebut Prabowo Pekerja Keras, Jokowi Cawe-cawe

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto menyebut Presiden RI Prabowo Subianto saat ini sedang bekerja keras demi kemajuan bangsa. Berbeda dengan Jokowi dan klaim yang dibuat Ara

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024