2 Pasangan Calon Independen Daftar ke KPU untuk Pilwalkot Malang

Pasangan calon jalur independen Heri Cahyono dan Muhammad Rizky Wahyu Utomo.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Uki Rama (Malang)

Malang – Dua bakal pasangan calon jalur independen untuk Pemilihan Wali Kota Malang dan Wakil Wali Kota Malang mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Malang pada Minggu, 12 Mei 2024 malam. 

Masa Tenang Kampanye Pilkada Bojonegoro, Setyo Wahono Habiskan Waktu Bersama Keluarga

Pasangan pertama yang mendaftar adalah Briyan Cahya Saputra dan Ahmad Yani. Mereka datang mendaftar ke KPU Kota Malang dengan menyerahkan jumlah dukungan sebanyak 57.646 yang tersebar di lima kecamatan di Kota Malang.

Ilustrasi surat suara di pemilu

Photo :
  • vstory
Masa Tenang Pilkada Majalengka, Eman Suherman Ziarah ke Makam Orang Tua di Banjaran

Pasangan kedua adalah Heri Cahyono dan Muhammad Rizky Wahyu Utomo. Mereka menyerahkan jumlah dukungan 56.172 dengan sebaran di lima kecamatan ke KPU Kota Malang. 

Setelah ini, kedua bakal calon perseorangan akan melakukan pengisian data dan pengunggah ke dokumen bakal calon ke dalam Silon dalam waktu 3x24 jam sejak diterbtkan tanda penerimaan.

Ansar Ahmad Ajak Seluruh Lapisan Masyarakat Hadapi Pilkada dengan Riang Gembira

Ketua KPU Kota Malang, Aminah Asminingtyas mengatakan, sesuai ketentuan Pasa 41 ayat 2 UU No 10 Tahun 2016. KPU Kota Malang menetapkan jumlah dukungan minimal pemilih dan sebaran kecamatan untuk bakal pasangan calon perseorangan kepala daerah.

Jumlah DPT yang tercatat sebanyak 651.758 sehingga jumlah dukungan yang harus diperoleh pasangan perseorangan minimal mencapai 48.882. Di lima kecamatan yang ada dengan minimal telah mendapat dukungan dari tiga kecamatan.

"Kami telah mengumumkan persyaratan dukungan minimal ini mulai tanggal 5 Mei hingga 7 Mei 2024. Lalu dilanjutkan dengan penyerahan dokumen syarat dukungan bakal pasangan calon yang berakhir pada 12 Mei 2024 pukul 23.59 WIB," kata Aminah.

Briyan yang mendaftar melalui jalur perseorangan atau independen pertama merasa senang bisa melampaui batas minimal persyaratan untuk dukungan. 

“Harapan saya bisa melalui proses di malam ini dan berlanjut pada tahap selanjutnya tanpa ada kendala," ujar Briyan.

Ilustrasi Pemilu 2024.

Photo :
  • VIVA

Sementara itu, bakal calon perseorangan untuk Wali Kota Malang Heri Cahyono optimis dengan dukungan masyarakat pada dirinya. Apalagi dukungan yang ia terima dikatakan merata tersebar di lima kecamatan.

"Merata di 5 kecamatan untuk dukungan. Di Kedungkandang, capaian dukungan bahkan sampai 13.348," tutur Heri.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya