Tak Lapor Surya Paloh, Waketum Nasdem Klaim Temui Prabowo Tanpa Wakili Partai

Wakil Ketua Umum DPP Nasdem Ahmad Ali.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ilham Rahmat

Jakarta – Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Nasdem, Ahmad Ali menegaskan kedatangannya ke kediaman capres pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto atas keinginan pribadi. Dia tidak membawa embel-embel Partai Nasdem dalam pertemuan itu.

Prabowo Subianto Ensures Direct Allowance Transfer for ASN Teachers

Diketahui, pertemuan Ahmad Ali dengan Prabowo berlangsung cukup singkat. Dalam pertemuan itu, Ahmad Ali juga berbincang dengan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

"Saya datang tidak mewakili partai, saya datang ketemu Pak Dasco sama Pak Prabowo," ucap Ali kepada wartawan di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Selasa, 23 April 2024.

Prabowo Sebut Ada Menteri-Wamen Tak Mengeluh Meski Belum Punya Rumah Dinas

Waketum Partai Nasdem Ahmad Ali usai bertemu dengan capres pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Selasa, 23 April 2024

Photo :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Ali kemudian mengungkapkan, dirinya tidak melapor ke Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh atas pertemuan dengan Prabowo malam ini. Sebab, pertemuan tersebut tidak mewakili partai.

Menko Polkam: Pemerintah Komitmen Beri Perlindungan Terhadap PMI

Pun, dalam pertemuan ini, Ali menegaskan tidak ada pembicaraan politik dengan Prabowo maupun Dasco. 

"Kan saya tidak mewakili partai, sehingga saya tentunya, walaupun melekat dalam diri saya wakil ketua umum tapi saya tidak datang mewakili partai sehingga tidak ada pembicaraan secara politik," katanya.

Ketua MPR RI, Ahmad Muzani

Respons Ketua MPR soal Prabowo Mau Bikin Penjara Koruptor di Pulau Terpencil

Ketua MPR RI, Ahmad Muzani angkat bicara soal rencana Presiden RI, Prabowo Subianto membentuk penjara khusus untuk para koruptor di suatu pulau terpencil.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2025