Prabowo Silaturahmi ke SBY di Cikeas, Demokrat: Pertemuan Konstruktif 2 Negarawan
- Dok.istimewa
Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus presiden terpilih, Prabowo Subianto, tiba di Puri Cikeas, Jawa Barat. Kedatangan Prabowo untuk bersilaturahmi dengan Presiden ke-6 RI yang juga Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY.
Koordinator Juru Bicara DPP Demokrat, Herzaky Mahendra Putra mengatakan, Prabowo tiba di Cikeas sekitar pukul 18.38 WIB. Figur yang juga menjabat Menteri Pertahanan RI itu langsung diterima dengan hangat oleh SBY.
Setelahnya, kedua tokoh politik itu pun melangsungkan pertemuan di dalam rumah SBY dengan suasana yang sangat positif.
Menurut Zaky, pertemuan dua tokoh politik itu dimaknai positif dan konstruktif. Ia menyebut dua tokoh itu negarawan.
"Pertemuan yang sangat positif dan konstruktif antar dua tokoh bangsa. Dua negarawan. Presiden ke-6 dan Presiden ke-8 RI. Tampak keakraban dan kehangatan dalam kebersamaan keduanya. Terasa betul bagaimana keduanya saling menghormati," kata Zaky kepada media, Jumat, 12 April 2024.
Dia menyebut, pertemuan tersebut juga menonjolkan silaturahmi dan persahabatan antara SBY dan Prabowo. Menurutnya, SBY dan Prabowo menampilkan kesejukan dalam pertemuan tersebut.
"Momen Lebaran, hari raya kemenangan yang menonjolkan silaturahmi, persahabatan, dan kekeluargaan. Kesejukan yang diberikan tauladannya oleh kedua tokoh bangsa ini," lanjut Zaky.
Zaky bilang dengan pertemuan itu diharapkan bisa mendukung dan perkuat demi kebaikan bangsa.
"Harapannya, sesama elemen bangsa di manapun berada, saling memperkuat dan menguatkan untuk kebaikan negeri. Apalagi di momen mulia seperti hari raya Idul Fitri," ujarnya.
Seperti diketahui, Partai Demokrat merupakan salah satu parpol pengusung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024. Prabowo-Gibran merupakan pasangan pemenang Pilpres 2024 yang sudah diumumkan KPU berdasarkan hasil akhir rekapitulasi Pilpres 2024 tingkat nasional.
Â