Prabowo Bertemu Airlangga 2 Jam, Bahas Calon Menteri?

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto bersama capres-cawapres pemenang Pilpres 2024 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Jumat, 29 Maret 2024
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Jakarta - Calon presiden (capres) terpilih 2024, Prabowo Subianto mengungkapkan, isi pertemuannya bersama Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. 

Prabowo mengatakan, pertemuan antara dirinya dan Airlangga yang berlangsung selama dua jam merupakan silaturahmi dengan sahabat.

Calon presiden terpilih 2024 Prabowo Subianto

Photo :
  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

"Sahabat baik, jadi gimana sih kalau sahabat baik ketemu, ya pasti ya kan. Pasti lama," kata Prabowo di Jl Widya Chandra, Komplek Kediaman Menteri, Jakarta Selatan, Kamis, 11 April 2024. 

Adapun terkait pembicara mengenai calon menteri di kabinetnya bersama Gibran. Prabowo enggan bicara lebih jauh. 

"Mau tahu aja," jelasnya. 

Sementara itu, Airlangga mengatakan pada pertemuan antara dirinya dan Prabowo merupakan silaturahmi dalam rangka Lebaran. 

"Namanya lebaran silaturahmi," imbuhnya. 

Sebelumnya diberitakan, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menggelar open house Lebaran di rumah dinasnya Jl Widya Chandra, Komplek Kediaman Menteri, Jakarta. 

Berdasarkan pantauan VIVA di lokasi, open house ini dihadiri oleh Calon presiden terpilih 2024, Prabowo Subianto yang tiba pada pukul 19.43 WIB.

Dipindah Tahanan ke Filipina, Mary Jane Ucapkan Terima Kasih kepada Prabowo dan Yusril

Prabowo Subianto

Photo :
  • Dok. Istimewa

Airlangga dengan kemeja biru muda nampak menyambut Prabowo yang mengenakan batik cokelat. 

Hadiri KTT D8, Prabowo akan Bertemu Presiden Mesir Abdel Fattah El Sisi

"Habis keliling-keliling," kata Prabowo kepada awak media Kamis, 11 Maret 2024. 

Selain Prabowo, beberapa pejabat dan selebriti Tanah Air datang dalam gelaran open house ini. Hal ini diantaranya Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Arsjad Rasjid, Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Bidang Penggalangan Strategis Erwin Aksa, Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga.

Ketua KPI Minta TV dan Radio Masifkan Siaran Lagu Indonesia Raya Tiap Pagi

Kemudian Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Shinta W. Kamdani, Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, hingga ada juga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Wapres Gibran Rakabuming Raka di pelantikan PP Pemuda Katolik

VP Gibran Steps in as Acting President During Prabowo's Visit to Egypt

President Prabowo Subianto handed over the duties of the Head of State to Vice President Gibran Rakabuming Raka. This is in connection with Prabowo's upcoming state v

img_title
VIVA.co.id
18 Desember 2024