Hadiri Buka Puasa Partai Golkar, Prabowo-Gibran Duduk Semeja dengan Airlangga
- VIVA.co.id/Yeni Lestari
Jakarta - Pasangan capres-cawapres pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, menghadiri acara Peringatan Nuzulul Qur'an dan Buka Puasa Bersama yang dilaksanakan oleh Partai Golkar, Jumat, 29 Maret 2024.
Berdasarkan pantauan VIVA di lokasi, Prabowo tiba lebih dulu di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, sekitar pukul 17.00 WIB. Kedatangan Prabowo disambut langsung Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.
Prabowo dan Airlangga lantas memasuki markas Partai Golkar dan langsung ke lantai 2, tempat acara berlangsung. Dia hanya bicara singkat ke awak media saat memasuki Kantor DPP Partai Golkar itu.
"Baik," singkat Prabowo saat ditanya kabar oleh awak media di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Jumat, 29 Maret 2024.
Sementara itu, Gibran Rakabuming Raka menyusul datang. Gibran yang mengenakan pakaian batik itu tiba di markas Partai Golkar sekitar pukul 17.24 WIB. Dia disambut Sekjen Partai Golkar Lodewijk F Paulus, dan politikus Golkar yang juga Menteri Pemuda dan Olahraga Kabinet Indonesia Maju 2019-2024 Dito Ariotedjo dan langsung memasuki ruang acara buka puasa bersama itu.
Setibanya di ruang acara, Airlangga juga langsung menyambut Gibran. Dia lanjut menyalami beberapa tokoh politik Golkar sebelum duduk semeja di samping Prabowo.