Amin Diam-diam Temui JK, Cak Imin Ungkap Obrolan yang Dibahas

Cawapres nomor urut 01 Muhaimin Iskandar (Cak Imin)
Sumber :
  • Tangkapan layar Youtube

Jakarta – Pasangan nomor urut satu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Cak Imin (Amin) menemui Wakil Presiden RI ke-10 dan 12 Jusuf Kalla alias JK di kediaman pribadinya pada Rabu 14 Februari 2024. Agenda kedatangan Amin dilakukan usai melakukan pengamatan terkait hasil sementara hitung cepat atau cuick count.

Cak Imin pun buka suara isi omongan dengan JK dalam pertemuan secara tertutup itu.

"Kita analisis-analisis aja, karena pak JK penasaran pekerja lapangannya kek apa. Hasil quick count-nya kayak kami. Kita menganalisis perkembangan," kata Cak Imin.

Capres cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar jumpa pers di Jakarta

Photo :
  • VIVA/Anisa Aulia

Dia jelaskan kalau sejatinya pasangan Amin tetap komitmen menunggu hasil yang dikeluarkan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Tapi prinsipnya kita masih menunggu hasil KPU, bekerja untuk menyelamatkan suara kita di KPU," tuturnya.

Sebelumnya, duet Amin yang tengah memantau hasil sementara quick count di markas timnas pemenangannya di Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu 14 Februari 2024. Pasangan yang diusung Koalisi Perubahan itu terlihat langsung pergi meninggalkan markas Timnas Amin untuk pergi ke rumah JK.

JK kepergok menerima kedatangan pasangan Amin. Selanjutnya, setelah itu JK ngaku Amin turut membicarakan soal hasil dari pilpres 2024 ini.

Quick Count Unggul, Lucky Hakim: Tidak Menggunakan Money Politics

Dia bilang Amin menyampaikan sepakat menunggu hasil penghitungan akhir dari KPU terkait Pilpres 2024.

"Ya, tadi datang untuk berbicara tentang situasi semua sependapat bahwa kita menunggu hasil resmi dari KPU itu aja," kata JK di rumah pribadinya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu 14 Februari 2024.

Quick Count Pilgub Kaltim: Rudy Mas'ud-Seno Aji Ungguli Isran Noor-Hadi Mulyadi

Pantauan VIVA, Anies dan Cak Imin terlihat keluar dari rumah pribadi JK sekira pukul 18.17 WIB. Anies tampak memakai mobilnya sendiri dengan pelat nomor B 2007 PZL. Kemudian Cak Imin terlihat gunakan mobil berwarna hitam bernopol B 2328 SIK.

Hasil Quick Count Tim Pemenangan: Muhidin-Hasnur Ungguli Acil-Odah di Pilgub Kalsel 2024

Berdasarkan hasil sementara quick count sejumlah lembaga survei, duet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming menang telak dari Amin dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Dari data suara yang sudah diterima lebih dari 90 persen hingga per Kamis pagi, pukul 06.00, pasangan Prabowo-Gibran sudah meraup lebih 54 persen.

Anies Baswedan bersama paslon Pramono Anung-Rano Karno.

Pramono-Rano Berjaya di Quick Count Tembus 51%, SMRC: Tunggu Hasil Akhir Rekapitulasi KPU

Hasil quick count SMRC terkait Pilgub Jakarta, pasangan Pramono-Rano berada di urutan teratas meraup 51,03%.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024