Ganjar dan Mahfud Naik Gerobak Sapi saat Kampanye Hajatan Rakyat di Solo

Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo didampingi istri dan anaknya naik gerobak sapi saat kirab menuju lokaso kampanye akbar Hajatan rakyat di Benteng Vastenburg, Solo
Sumber :
  • VIVA.co.id/Fajar Sodiq (Solo)

Solo – Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD naik gerobak sapi menuju Benteng Vastenburg, Solo yang menjadi tempat kampanye akbar Hajatan Rakyat, pada Sabtu, 10 Februari 2024.

Pantauan VIVA, iring-iringan kirab yang mengarak pasangan Ganjar-Mahfud mulai diberangkatkan dari Ngarsopuro menuju Benteng Vastenburg.

Ganjar Pranowo yang didampingi istrinya Siti Atiqoh dan putranya Zinedine Alam Ganjar, tampak naik gerobak sapi di barisan paling depan.

Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo didampingi istri dan anaknya naik gerobak sapi saat kirab menuju lokaso kampanye akbar Hajatan rakyat di Benteng Vastenburg, Solo

Photo :
  • VIVA.co.id/Fajar Sodiq (Solo)

Sedangkan, di belakangnya terlihat Mahfud yang didampingi istrinya naik gerobak sapi. Baik Ganjar maupun Mahfud tak henti-hentinya melambaikan tangan kepada warga yang berdiri di sepanjang jalan yang dilintasi kirab.

Tak hanya pasangan Ganjar-Mahfud, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani, Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid dan petinggi partai koalisi lainnya ikut menaiki gerobak sapi yang berjumlah 21 gerobak.

Selain gerobak sapi, iring-iringan kirab Hajatan Rakyat itu juga diikuti sejumlah kesenian tradisional seperti Reog Ponorogo, barongsai dan kesenian tradisional lainnya. Ribuan pendukung tampak mengikuti kirab budaya tersebut.

Setibanya di depan Balai Kota Solo, pasangan Ganjar-Mahfud turun dari gerobak sapi. Selanjutnya, mereka menyaksikan pentas tari di depan kantor Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Setelah itu, Ganjar dan Mahfud menerima tokoh wayang kulit.

Maruarar Sirait: Pemilih Anies-Ganjar Yakin Prabowo Mampu Bawa RI Lebih Baik

Usai dari depan Balai Kota Solo, pasnagan Ganjar-Mahfud dan rombongan langsung berjalan kaki menuju Benteng Vastenburg, Solo. Massa yang hadir di sepanjang jalan balai kota menuju benteng langsung menyalami pasangan calon presiden-calon wakil presiden nomor urut 3.

Diketahui, ketiga pasangan calon Presiden dan calon Wakil Presiden yang telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) melaksanakan kampanye terakhir pada Sabtu, 10 Februari 2024.

Haikal Hassan Wajibkan Sertifikasi Halal untuk Segala Produk, Mahfud MD: Beragama Jadi Terasa Sulit

Untuk pasangan nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan pasangan nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melakukan kampanye akbar di wilayah Daerah Jakarta. Namun, Anies-Muhaimin kampanye di Jakarta Internasional Stadium (JIS), Jakarta Utara. Sedangkan, Prabowo-Gibran berkampanye di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Pusat.

3 Hakim yang Vonis Bebas Ronald Tanur Ditangkap, Mahfud MD; Bravo Kejagung
Mahfud MD

Cerita Mahfud MD Ditinggal Semua Pengawalnya saat Kasus Cicak vs Buaya, Hingga Akhirnya Dibantu Luhut

Mahfud MD menceritakan dirinya pernah ditinggalkan semua pengawal pribadinya pada saat menangani Kasus Cicak Vs Buaya. Luhut menolongnya dengan memberikan 2 pengawal.

img_title
VIVA.co.id
19 November 2024