Bambang Pacul Bocorkan Isi Pembicaraan saat Makan Bakso Bareng Puan di Jateng

Puan Maharani Makan Bakso Bersama Bambang Pacul di Klaten, Jawa Tengah.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rahmat Fatahillah Ilham

Jakarta – Ketua Bappilu DPP PDIP, Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul, buka suara mengenai pertemuannya dengan Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Puan Maharani di Klaten, Jawa Tengah beberapa waktu lalu. Dalam pertemuan itu, Bambang Pacul dan Puan terlihat sedang menyantap Bakso bersama.

Bambang Pacul mengatakan, pertemuannya dengan Puan itu membahas hal yang bersifatnya rahasia. Dia juga tidak menjelaskan secara detail isi pembicaraannya dengan anak dari Presiden RI ke 5 Megawati Soekarnoputri itu.

"Kalau kemarin yang diomongin lain. yang ini pasti tidak berani saya ceritakan. Kalau itu diceritakan saya nanti diseplak itu. Itu ga bener itu," kata Bambang Pacul dalam wawancara di podcast Deddy Corbuzier yang dikutip Selasa, 6 Februari 2024.

Ketua Komisi III DPR RI Bambang Wuryanto

Photo :
  • ANTARA/Fauzi Lamboka

Meski pun bersifat rahasia, Bambang Pacul sedikit memberi bocoran bahwa yang dibicarakan berkaitan dengan tugasnya di Jawa Tengah. Namun Bambang tak berani mengungkapkannya ke publik.

"Beda, yang diomongin beda, karena itu dalam rangka tugas di Jawa Tengah," ujar Bambang.

Sebelumnya diberitakan, Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Puan Maharani mengunggah momen makan bakso dengan Ketua Bappilu DPP PDIP, Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul. Momen makan bakso tersebut diunggah Puan Maharani melalui sosial media X, saat melakukan kunjungan ke Klaten, Jawa Tengah. 

Puan tampak fokus ke mangkok yang berisi bakso. Uniknya terdapat tiga mangkok bakso, tiga gelas teh, dan tiga tempat saos.

Megawati Tak Hadir di Kampanye Akbar Pramono-Rano, Sekjen PDIP Sebut karena Ada Intimidasi

"Laper... 3 mangkok... 3 gelas... 3 saos... Makan dulu yuk," kata Puan Maharani di media sosial X yang dikutip pada Selasa, 30 Januari 2024.

Ketua DPR RI sekaligus Presiden AIPA ke-44, Puan Maharani

Photo :
  • DPR RI
Hasto Ungkap Megawati Sering Berzikir dan Bertasbih Buat Kemenangan Pramono-Rano

Momen Puan makan bakso itu jadi perhatian. Namun, saat kembali ditelusuri, unggahan Puan makan bakso dengan Bambang Pacul tersebut tampaknya sudah dihapus. Baik dari sosial media X maupun Instagram resminya.

Survei Populi Center: Raih 57,8 Persen, Elektabilitas Ahmad Luthfi-Taj Yasin Ungguli Andika-Hendar
Dok. Istimewa

Hasto-PDIP Bakal Kirimkan Buku Sabam Sirait 'Politik itu Suci' ke Maruarar: Supaya Beliau Merenung

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menilai pernyataan Maruarar Sirait soal dukungan Anies Baswedan ke Pramono-Rano berbau SARA

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024