Kampanye di Ponorogo, Ibas Tekankan Pemilu Harus Jujur Tanpa Kecurangan

Ketua Fraksi Demokrat di DPR Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta – Calon legislatif (caleg) nomor urut 1 dari Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) berkampanye di Kecamatan Sawo, Ponorogo, Jawa Timur. Dalam kesempatan itu, Ibas mendapat sambutan meriah masyarakat.

Kampanye Akbar Sendi-Melli Pecah, Ribuan Warga Gaungkan Bogor Hepi

“Kami semua hadir di sini untuk melakukan sosialisasi, karena kita tahu tanggal 14 Februari 2024 akan ada Pemilu untuk memilih pemimpin bangsa dan wakil-wakil rakyat yang amanah, peduli, bekerja, dan merakyat,” ujar Ibas kepada warga, dikutip Rabu, 31 Januari 2024.

Ilustrasi Pemilu.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Kampanye Akbar Bobby-Surya Dihadiri Ribuan Orang di Deliserdang

Ibas ingin agar Pemilu 2024 mendatang menjadi pemilu yang bersih, jujur, tidak penuh kecurangan, dan bisa menghasilkan suara terbaik dari hati rakyat Indonesia. Ia juga berpesan agar masyarakat bisa menggunakan hak pilihnya dengan baik dan bijak.

“Partai Demokrat bersama capres-cawapres Pak Prabowo dan Mas Gibran akan terus memperjuangkan agar kehidupan rakyat makin baik dan sejahtera. Kita ingin Indonesia cukup sandang, pangan, dan papan (pakaian, makanan, dan tempat tinggal). Kita ingin sandang, pangan, dan papan di Indonesia lebih maju, berkualitas, dan membanggakan bagi kita semua,” kata Ibas.

Airin Ungkap Hadapi Banyak Ujian di Pilkada Banten: Doa Masyarakat Beri Kemudahan

Sebagai wakil rakyat dari Dapil Jawa Timur VII yang meliputi Pacitan, Ngawi, Trenggalek, Magetan, dan Ponorogo, Ibas juga ingin memastikan agar pendidikan, kesehatan, dan pembangunan infrastruktur, khususnya di Kabupaten Ponorogo terus dijalankan dan ditingkatkan. 

“Kepada Bumi Reog Ponorogo, kita juga ingin yang muda, para generasi penuh seni dan budaya, agar kebudayaan Reog di Ponorogo terus dilestarikan dan mendunia,” tutur Ibas.

Dalam kampanye akbar tersebut, Ibas juga membagikan sejumlah kaos, bola voli, dan bola sepak kepada masyarakat. Para warga, terutama generasi muda, begitu semangat menyambut kaos dan bola yang diberikan Ibas. Pemberian ini juga sebagai bentuk perhatian Ibas untuk mendukung kegiatan olahraga dalam masyarakat.

Selain itu, hadir pula perwakilan caleg dari Partai Demokrat, yaitu Binti Rahmawati yang merupakan caleg DPRD Kabupaten Ponorogo dan Miseri Efendi sebagai caleg DPRD Provinsi Jawa Timur. Keduanya mendukung penuh dan berharap agar 2024 nanti Partai Demokrat bisa kembali berjaya.

“Mas Ibas adalah wakil kita semua yang ada di pusat. Beliau, yang mana program-programnya sudah banyak kita terima. Harapan kami, semoga Mas Ibas nanti di 2024 bisa sukses, aamiin,” ucap Binti.

SBY bersama Ibas Hadiri acara Jalan Sehat di Pacitan

Photo :
  • Dok. Istimewa

Sementara itu, Miseri mengatakan, kehadiran putra Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono itu, menunjukkan kepeduliannya kepada rakyat. "Hari ini hadir di Grogol, di Sawo karena Mas Ibas peduli dengan Sawo, peduli dengan rakyat. Program-programnya sudah dirasakan oleh warga masyarakat Sawo," kata Miseri

"Alhamdulillah, saya atas nama Ketua DPC Partai Demokrat Ponorogo berterima kasih kepada warga masyarakat Sawo karena selama ini Partai Demokrat di Kecamatan Sawo selalu menjadi partai pemenang,” ucap Miseri.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya