LSI Denny JA Ungkap Survei Prabowo-Gibran Unggul di Media Sosial

Peneliti LSI Denny JA, Adjie Alfaraby.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Jakarta - LSI Denny JA mengeluarkan hasil survei terkait Pemilu 2024, menjelang dua minggu pencoblosan pada 14 Februari 2024. Adapun, survei dilakukan pada 16-26 Januari 2024 dengan 1.200 responden dengan menggunakan kuesioner tatap muka di seluruh Indonesia, dan margin of error sebesar 2,9 persen.

Alasan Prabowo Pangkas Anggaran Kementerian/Lembaga Buat Tambal Program Makan Bergizi Gratis

Adapun, metode yang digunakan LSI Denny JA yaitu kuantitatif serta memperkaya informasi dan analisa dengan metode kualitatif seperti analisis media, in-depth interview, expert judgement dan focus group discussion.

Direktur KCI LSI Denny JA, Adjie Al Faraby, mengatakan pasangan calon Presiden dan calon Wakil Presiden nomor urut 2, Prabowo SubiantoGibran Rakabuming Raka, unggul baik yang mempunyai media sosial maupun yang tidak memiliki media sosial. Lalu, posisi Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (Cak Imin) urutan kedua dan pasangan Ganjar Pranowo – Mahfud MD berada pada posisi ketiga.

Ulang Tahun ke-78 Megawati Soekarnoputri, Presiden Prabowo Kirim Karangan Bunga

“Di pemilih yang mempunyai media sosial, elektabilitas Prabowo-Gibran sebesar 49.5 persen. Elektabilitas Anies-Muhaimin sebesar 24.1 persen. Elektabilitas Ganjar-Mahfud sebesar 20.6 persen,” kata Adjie di Jakarta pada Selasa, 30 Januari 2024.

Di pemilih yang tidak mempunyai akun media sosial, kata dia, elektabilitas Prabowo-Gibran sebesar 52.8 persen, elektabilitas Ganjar-Mahfud sebesar 20.8 persen dan elektabilitas Anies-Muhaimin sebesar 18.4 persen.

Prabowo Bakal Retreat Kepala Daerah Terpilih, Bobby Nasution Bilang Begini

“Di pemilih yang menggunakan medsos, di semua saluran Prabowo-Gibran unggul,” ujarnya.

Sebagai contoh, lanjut dia, pengguna WhatsApp dan Facebook. Di pengguna WhatsApp, Adjie menyebut Prabowo – Gibran elektabilitasnya sebesar 46.6 persen. Anies – Muhaimin 24.3 persen dan Ganjar – Mahfud elektabilitasnya sebesar 22.4 persen.

“Di pengguna Facebook, Prabowo – Gibran elektabilitasnya sebesar 58.7 persen, Ganjar – Mahfud sebesar 21.4 persen, dan Anies – Muhaimin sebesar 16.9 persen,” pungkasnya.

Presiden Prabowo Subianto Akan Bertolak ke India

Dari India, Prabowo Mampir ke Malaysia Temui Sultan Ibrahim

Presiden Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke India pada Kamis 23 Januari 2025. Setelah itu, Prabowo akan mengunjungi Malaysia bertemu dengan Raja Sultan Ibrahim

img_title
VIVA.co.id
23 Januari 2025