Prabowo Minta Rakyat Tak Salah Pilih Pemimpin, Biar Masa Depan Indonesia Tidak Suram
- VIVA/Yeni Lestari
Jakarta – Calon presiden (capres) nomor urut dua, Prabowo Subianto mengingatkan para pendukungnya untuk menggunakan hak pilih dan memilih calon pemimpin Indonesia dengan tegas pada hari pencoblosan Pilpres, yakni 14 Februari 2024. Menurut Prabowo, masa depan Indonesia akan rusak dan suram jika masyarakat salah memilih pemimpin untuk negara ini 5 tahun mendatang.
"Sebentar lagi tanggal 14 Februari, kita menghadapi tugas yaitu harus memilih pemimpin-pemimpin kita untuk lima tahun ke depan dan wakil-wakil," kata Prabowo saat menghadiri acara deklarasi dan kampanye akbar di Subang, Jawa Barat, Sabtu, 27 Januari 2024.
"Kita harus memilih dengan tegas, karena kalau kita salah memilih (pemimpin RI), masa depan kita bisa tidak baik," sambungnya.
Prabowo kemudian menjelaskan dirinya dan sang cawapres, Gibran Rakabuming Raka memiliki komitmen untuk melanjutkan program yang telah digagas Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) selama memimpin Indonesia hampir dua periode.
Dia berjanji akan menyempurnakan program-program tersebut hingga tuntas demi membuat masyarakat hidup sejahtera dan Indonesia yang lebih maju.
"Kami, Prabowo-Gibran punya program yang sangat jelas, yaitu melanjutkan semua programnya Pak Jokowi dan menyempurnakan semua program itu dan menambah program-program itu untuk tujuannya adalah menghilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia," kata dia.
"Kedua, menciptakan lapangan kerja sebanyak-banyaknya dengan penghasil wajar, memadai karena kita ingin seluruh rakyat kita hidup sejahtera, hidup dalam keadaan cukup," tandas Prabowo.
Seperti diketahui, Prabowo menghadiri acara deklarasi dan kampanye akbar di Subang, Jawa Barat pada Sabtu, 27 Januari 2024.
Turut mendampingi Prabowo dalam acara tersebut, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Ridwan Kamil, eks Politikus PDIP Maruarar Sirait atau Ara, kemudian eks Ketua Dewan Pertimbangan DPC PDIP Subang Ruhimat atau Kang Jimat.