Komika Disabilitas Dani Aditya Dukung Prabowo-Gibran: Semua Punya Hak Suara

Komika Dani Aditya
Sumber :

Jakarta – Komika Dani Aditya mengungkap keresahannya tentang kelompok disabilitas yang dipandang sebelah mata saat menyuarakan hak politik mereka secara terbuka. 

Pengamat: Pilkada Jakarta 2024 Jadi Ajang Pertarungan Prabowo-Jokowi vs Megawati-Anies

Dalam unggahan video di akun instagram pribadinya, @daniaaditya pada Jumat, 26 Januari 2024, Dani merasa prihatin atas kondisi tersebut dan menegaskan bahwa setiap orang memiliki hak politik yang sama, termasuk di dalamnya kelompok disabilitas. 

“Giliran disabilitas mau bersuara aja, mau dibungkam oleh orang normal ✌️✌️✌️,” tulis Dani di instagramnya.

Soal Kenaikan PPN 12 Persen 2025, DPR Yakini Prabowo Tak akan Menyusahkan Rakyat

Komika Dani Aditya

Photo :
  • Instagram @daniaaditya

Ia kemudian bercerita, sejak kecil dirinya kerap mendapat perkataan yang tidak menyenangkan karena keterbatasan yang dimiliki. “Dari kecil saya sudah biasa dibilangin, 'Disabilitas itu hidup aja sudah syukur, gak usah punya pilihan lah. Gak usah berbeda, ngikut aja sama yang normal',” sambungnya.

Canda Presiden Prabowo yang Buat Erdogan hingga Yoon Suk-yeol Tertawa Lepas

"Padahal, disabilitas itu juga bisa berkarya, punya prestasi dan punya hak yang sama dengan yang lainnya. Lagipula, kata siapa disabilitas gak bisa apa-apa?," kata Dani sambil menunjukkan aksi roll depan seraya berpose 2 jari dan diiringi lagu 'Oke Gas 2'.

Komika Dani Aditya

Photo :

Dani mengatakan saat ia menyuarakan pilihan politiknya, tidak sedikit warganet yang memberikan sindiran, bahkan menyebut Dani sebagai buzzer; dibayar oleh pihak tertentu; hingga menuliskan kata-kata yang kurang pantas di kolom komentar instagramnya, seperti ‘Yahh pantesan putusan MK catat, pendukungnya ikutan cacat’ dan ‘Makin lumpuh Bang klo dukung 02’.

Unggahan video Dani sontak mendapat respons beragam dari warganet. Mayoritas dari mereka setuju jika kelompok disabilitas juga memiliki hak yang sama dalam politik, termasuk didalamnya menyuarakan dan menentukan sendiri arah dukungan untuk pasangan calon presiden serta calon wakil presiden sesuai hati nurani.

Sebagai informasi, Dani merupakan komika yang mengidap cerebral palsy sejak lahir, namun kondisi tersebut semakin parah ketika ia mengalami kecelakaan mobil pada usia 5 tahun. Dani harus duduk di kursi roda untuk menjalani kegiatannya sehari-hari.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya