Luhut Semprit Tom Lembong soal Kasih Contekan ke Jokowi: Itu Tugas Anda!

Menko Marives Luhut Binsar Pandjaitan.
Sumber :
  • Antara.

Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan merespons pernyataan co-captain Timnas Anies-Cak Imin, Thomas Lembong atau Tom Lembong soal 'contekan' untuk Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Dukungan Jokowi ke Ridwan Kamil Disebut Lebih Kuat daripada Anies ke Pramono

Sebelumnya, Tom Lembong menyebut dirinya memberikan contekan dan menulis materi pidato selama tujuh tahun untuk Jokowi saat dirinya masih menjadi menteri. 

Menko Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

Photo :
  • Instagram @luhut.pandjaitan
Jokowi hingga SBY Bakal Ramaikan Kampanye Akbar RK-Suswono Sabtu Besok

Hal itu disampaikan Tom Lembong merespons namanya yang disebut berkali-kali oleh calon wakil presiden (cawapres) nomot urut dua, Gibran Rakabuming Raka saat debat keempat Pilpres 2024 lalu.

"Anda (Tom Lembong) jangan geer juga, bilang kasih note kepada ayahnya Mas Gibran. Emang hanya Tom Lembong saja?" kata Luhut dikutip dari video yang diunggah di akun Instagram @luhut.pandjaitan, Rabu, 24 Januari 2024. 

Prabowo dan Wakil PM Inggris Diskusi Soal Program Makan Bergizi Gratis Bagi Anak-anak

Luhut menjelaskan, semua kepala negara termasuk Jokowi pasti diberikan catatan oleh menterinya terutama saat terlibat kerja sama bilateral. 

Menko Marives Luhut Binsar Pandjaitan.

Photo :
  • M Yudha P / VIVA.co.id.

"Pasti ada yang di belakangnya yang kasih note itu," ungkapnya. 

Luhut lantas bertanya, apakah Tom Lembong merasa hebat lantaran telah memberikan contekan kepada Jokowi selama tujuh tahun. 

"Apakah karena anda hebat melakukan itu? Ya tidak. Itu tugas anda sebagai pembantu presiden!" tandas Luhut. 

Sebelumnya diberitakan, Co-Captain Tim Nasional Pemenangan Anies-Cak Imin, Thomas Lembong atau Tom Lembong merespons terkait namanya yang disebut berkali-kali oleh calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka saat debat. Gibran saat itu menuding cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mendapat contekan dari Tom Lembong. Selain itu, Gibran juga mempertanyakan apakah Cak Imin anti nikel.

Mantan Menteri Perdagangan RI (2015-2016), Thomas Lembong

Photo :
  • YouTube: Kasisolusi

"Saya sangat mengapresiasi ucapan mas Gibran yang berkali-kali menyebut nama saya. Tentunya selama 7 tahun saya membuat contekan dan menulis pidato dan materi bicara bagi ayahnya, pak Presiden," kata Tom dalam dialog ‘Your Money Your Vote CNBC Indonesia’, dikutip Senin, 22 Januari 2024.

Tom diketahui pernah menjabat sebagai Menteri Perdagangan dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) di pemerintahan Presiden Jokowi. Menurut Tom, penyebutan namanya itu mungkin juga adalah karena rindu.

"Dan saya bisa mendeteksi sebuah rasa rindu mungkin ya bahwa saya tidak lagi di situ untuk memberikan masukan-masukan yang berkualitas. Tapi sekarang yang menerima manfaat daripada masukan saya adalah pak Anies dan pak Muhaimin. Jadi saya sangat mengapresiasi,” katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya