TPN Bantah Kabar Mahfud Mau Umumkan Mundur dari Menkopolhukam

Mahfud MD Debat Keempat Calon Wakil Presiden Pemilu 2024
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta – Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud membantah kabar yang mengatakan Mahfud MD bakal mengumumkan pengunduran diri sebagai Menkopolhukam RI. 

Mahfud Md Nilai Demokrasi dan Hukum Indonesia Berada pada Situasi yang Tepat

"Isu tersebut tidak benar. Tidak ada," kata Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud, Chico Hakim saat dikonfirmas awak media, Selasa, 23 Januari 2024.

Cawapres nomor urut 3 Mahfud Md saat berbincang dengan warga dalam acara “Tabrak, Prof!” di Surabaya, Jawa Timur, Rabu, 10 Januari 2024.

Photo :
  • ANTARA/Rio Feisal
Akademisi Antikorupsi Bersuara Desak Bebaskan Mardani Maming Korban Mafia Peradilan

Sebelumnya santer beredar informasi di kalangan wartawan, Mahfud MD bakal mengumumkan pengunduran diri sebagai Menkopolhukam malam ini. 

Isu itu santer setelah capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo meminta pejabat negara yang maju di Pilpres 2024 mundur dari jabatannya untuk menghindari konflik kepentingan atau conflict of interest. Permintaan Ganjar ini termasuk ditujukan kepada cawapresnya, Mahfud MD yang kini menjabat sebagai Menkopolhukam

Pakar Hukum Undip Serukan Pengkajian Ulang Perkara Korban Makelar Kasus Mardani Maming

Permintaan itu disampaikan Ganjar di Ponpes Manbaul Hikmah, Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Selasa, 24 Januari 2024. 

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan RI Prof Mahfud Md menyampaikan kuliah umum di Universitas Bung Hatta, Padang, Sumatra Barat, Senin, 18 Desember 2023.

Photo :
  • ANTARA/Muhammad Zulfikar

Ganjar menyampaikan hal itu untuk menanggapi unggahan akun media sosial Twitter atau X Kementerian Pertahanan (Kemenhan) yang viral karena menggunakan tagar #PrabowoGibran2024.

"Maka, saya sarankan mundur lah, berubah-lah aturan. Termasuk, cawapres Mahfud MD yang saat ini menjabat menteri (Menko Polhukam)," kata Ganjar. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya