Nasdem Bantah Video Rekaman Diduga Surya Paloh Marahi Anies karena Cak Imin dan Gibran
- VIVA/M Ali Wafa
Jakarta - Partai Nasdem buka suara soal viralnya video rekaman yang berisi percakapan diduga antara Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dengan calon presiden nomor 1 Anies Baswedan mengenai data yang dipaparkan sang mantan gubernur DKI Jakarta saat debat. Nasdem membantah kebenaran video dan isi rekaman tersebut.Â
"Waspada hoax ya kakak-kakak semua. Beredar video suara rekaman palsu Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dan Capres 01 Anies Baswedan. Sekali lagi, Partai NasDem tegaskan itu tidak benar dan merupakan fitnah yang amat keji," tulis Partai Nasdem di akun X-nya, dilihat VIVA, Selasa, 23 Januari 2024.
Viral sebuah video rekaman dengan narasi bahwa Surya Paloh sedang memarahi Anies karena mengeluarkan data ngawur saat debat Pilpres.
Berikut transkrip percakapan dalam video tersebut:
Anies: Saya sudah berusaha sekuat tenaga, pas di debat juga saya mati-matian buat ngambil perhatian masyarakat.
Surya Paloh: Ya, tetap aja datamu itu ngawur, bilang angin enggak punya KTP segala. Saya yang malu. Haduh, Nies.
Anies: Itu saya berusaha kalem saja, Pak, buat ngeles.
Surya Paloh: Kesalahan masa lalu kamu kebanyakan sih. Saya juga ngerasa dibohongin nih sama si Mimin, di awal dia janjiin banyak banget hal, sampai maunya jadi ketua, tapi malah zonk.
Anies: Pak, kesalahan itu sudah saya tutup-tutupi, kalau soal Cak Mimin saya juga sebenarnya capek, Pak.
Surya Paloh: Coba minta mulutnya diam saja, percuma saya angkat wakil kalau enggak ada gunanya, makin kelihatan kan karen Gibran.
Anies: Iya, benar, Pak, bakal saya sampein.