TKN Optimistis Gibran Unggul Debat Cawapres Kedua, Ini Alasannya

Gibran Rakabuming Raka saat debat perdana cawapres.
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta – Komandan TKN Pemilih Muda (TKN Fanta) Prabowo-Gibran, Arief Rosyid Hasan mengaku optimistis cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka akan unggul dalam debat kedua cawapres atau debat keempat Pilpres 2024 yang bakal digelar malam nanti, Minggu, 21 Januari 2024 di JCC, Senayan. 

Viral Debat Panas Rocky Gerung dan Silfester Matutina, Singgung Pacta Sunt Servanda

"Jadi, saya yakini di debat cawapres, Mas Gibran akan unggul," kata Arief kepada awak media.

Menurut Arief, Gibran cukup menguasai isu-isu yang menjadi  tema debat malam nanti, yakni soal pembangunan berkelanjutan dan lingkungan hidup, sumber daya alam dan energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa. Hal itu, klaim Arief, pun sudah disampaikan dan terjawab oleh Gibran pada sesi debat kedua pilpres beberapa waktu sebelumnya.

Sekjen Gerindra Jawab Rumor soal Susunan Kabinet Prabowo-Gibran Beredar di Medsos

Paslon nomor 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming di Paku Integritas KPK

Photo :
  • Istimewa

"Kami optimis dan yakin soal Mas Gibran ini akan menunjukkan performa yang terbaik dan Mas Gibran akan menjawab semua yang telah menjadi kebutuhan dari masyarakat, terutama anak muda," kata Arief.

Nasib Anies di Pilkada Jakarta Akan Tragis, Menurut Pengamat Politik

Arief menambahkan, program hilirisasi yang bakal dibawa Gibran bisa diimplementasikan pada tingkat nasional jika pasangan Prabowo Gibran memenangi Pilpres 2024. Gagasan-gagasan yang disampaikan Gibran, kata dia, bakal menawarkan harapan untuk membangun mimpi anak muda di Indonesia.

Gibran Rakabuming Raka

Photo :
  • dok. Istimewa

"Sesuai tema debat yang akan diikuti Mas Gibran itu adalah memang isu-isu yang sudah menjawab semua problem yang ada," imbuhnya.

Menparekraf Sandiaga Uno

Sandiaga soal Jatah Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran: Harus Tahu Diri

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Uno menegaskan dirinya tidak mendapatkan tawaran menteri untuk kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran.

img_title
VIVA.co.id
6 September 2024