Aktivis, Alumni hingga Mahasiswa Trisakti Dukung Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

Relawan Laskar Trisakti 08 dukung Prabowo-Gibran
Sumber :
  • VIVA/Rahmat Fatahillah Ilham

Jakarta - Ketua Umum Laskar Trisakti 08, Fernando T Rorimpandey yakin dan optimis pasangan nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menang sekali putaran dalam kontestasi pilpres 2024 mendatang.

"Saat ini, mayoritas hasil survey telah memenangkan pasangan Prabowo-Gibran, kita optimis bakal menang sekali putaran," kata Fernando dalam konferensi pers di Jakarta Selatan, Senin, 15 Januari 2024. 

Fernando menegaskan bahwa kehadiran relawan Trisakti 08 adalah bentuk komitmen para aktivis 98, mahasiswa dan alumni Kampus Trisakti segala angkatan untuk mengusung Prabowo Subianto-Gibran menjadi Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029.

Relawan Laskar Trisakti 08 dukung Prabowo-Gibran

Photo :
  • VIVA/Rahmat Fatahillah Ilham

Ia pun membeberkan alasan utama berdirinya Laskar Trisakti 08 adalah pelurusan sejarah, bahwa Prabowo sama sekali tidak terlibat dalam tragedi Mei 98 dan kejadian penyertanya. 

"Alasan kedua adalah ingin bersama-sama mewujudkan cita cita Trisakti Bung Karno yaitu, sebagai bangsa dapat berdaulat secara politik, mandiri secara ekonomi dan berkebudayaan yang luhur," kata dia.

Alasan ketiga, kata dia, Laskar Trisakti 08 juga memperjuangkan empat korban Tragedi 12 mei 1998 untuk diberikan gelar Pahlawan Nasional. Maka, sesuai dengan visi misi Laskar Trisakti 08 tersebut maka sudah selayaknya Prabowo-Gibran menjadi pasangan yang akan memimpin bangsa ini ke depan menuju era Indonesia Emas 2045. 

"Kami, Laskar Trisakti 08 yang saat ini beranggotakan sekitar 500 anggota dengan 2 korwil di daerah, menolak semua bentuk kampanye negatif dan kami juga mendukung Pemerintah saat Bapak Jokowi sampai purna tugas nanti," ucap dia.

Kebijakan Prabowo Inisiasi Maung sebagai Mobil Dinas Pejabat Negara Patut Diapresiasi

Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka Debat Kedua Cawapres Pemilu 2024.

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN), Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani mengimbau kepada seluruh relawan untuk tidak menyebarkan hoaks dan berita negatif. 

Tekad Petinggi DPP Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu dalam Berantas Pengangguran

"Kami mengimbau kepada mahasiswa, politisi, warga masyarakat semua dan para relawan untuk tidak menyebarkan hoaks dan berita negatif," tuturnya.

Dukung Asta Cita Prabowo, Komjen Wahyu Widada Target 100 Hari Tindak Kampung Narkoba
Presiden Prabowo Subianto

Prabowo Bakal Gelontorkan 1.000 Becak Listrik Buat Masyarakat Usia 60 Tahun

Presiden Prabowo Subianto akan menggelontorkan 1.000 becak listrik kepada tukang becak yang berusia di atas 60 tahun.

img_title
VIVA.co.id
2 November 2024