Pujian Prabowo Subianto ke Meutya Hafid Bentuk Sindiran ke Anies Baswedan, Kata Pengamat

Prabowo Subianto
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta – Prabowo Subianto memuji Meutya Hafid, politisi Golkar dan juga Ketua Komisi I DPR, lebih memahami masalah pertahanan. Pujian itu dibaca sebagai sindiran terhadap Anies Baswedan.

Masalah pertahanan masih terus dibicarakan, pasca debat ketiga capres untuk Pilpres 2024 pada 7 Januari 2024 lalu. Menurut pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia, Ujang Komarudin, tersirat kalau pernyataan itu adalah sindiran untuk Anies.

Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin

Kata dia, ini adalah sindiran kepada capres Anies Baswedan yang sebelumnya memberikan penilaian 11 dari 100 terhadap kinerjanya sebagai Menteri Pertahanan.

"Saya kira pernyataan Pak Prabowo di Medan hari ini yang mengatakan Bu Meutya Hafid lebih paham soal pertahanan jelas buat sindir Anies Baswedan," kata Ujang Komarudin, Sabtu 13 Januari 2024.

Dalam acara di GOR Pancing Medan, hari ini, Prabowo menyebut kalau Meutya Hafid lebih memahami soal pertahanan dibandingkan dengan yang lainnya.

"Saudara dari partai manapun tolong didukung Meutya Hafid, Caleg sangat penting saya minta dimenangkan. Ini sangat membela Indonesia di Komisi I, beliau ini lebih mengerti pertahanan dari yang lain-lain. Tak ku sebut namanya lah," kata Prabowo.

Tapi bagi Ujang, apa yang dikatakan oleh Prabowo tersebut memang tidak menyebut siapa. Tetapi hal itu akan jelas dipahami bahwa yang dimaksud untuk capres nomor urut 1 itu.

Ahok Ungkap Alasan Anies Absen Kampanye Akbar Pramono-Rano

"Pak Prabowo ini kan orangnya apa adanya. Jangankan Pak Prabowo, saya sendiri saja mengakui Bu Meutya Hafid orang yang paham betul soal isu-isu pertahanan negara. Makanya kalau Pak Prabowo membandingkan Bu Meutya dengan Pak Anies, jelas itu sindiran buat Anies," katanya.

Prabowo di hadapan massa pandukungnya, sempat juga membahas lagi tentang debat capres. Terutama ketika dirinya yang juga menjadi Menteri Pertahanan diberi nilai 11 dari 100 oleh Anies.

Anies Absen Kampanye Akbar Pramono-Rano, Ahok, Foke dan Ketum JakMania Hadir

Hingga Prabowo membicarakan Meutya Hafid yang menurutnya sangat nasionalis. Juga lebih mengerti tentang pertahanan daripada yang lainnya. 

Prabowo percaya, rakyat Indonesia punya keinginan dipimpin oleh sosok yang jujur, serta sejalan antara apa yang dikatakan dengan yang dilakukan.

Beri Dukungan, Prabowo Yakin Andra Soni Mampu Perbaiki Hidup Warga Banten

"Pemimpin yang satu kata, sesuai dengan perbuatannya, apa yang diucapkan yang ada di hatinya bukan orang yang menganggap dirinya pintar tapi hatinya tidak jelas," ujarnya.

Presiden RI Prabowo Subianto di KTT APEC 2024

Presiden Prabowo Tunjukkan Kepemimpinan Kuat Berwibawa di Kancah Internasinoal, Kata Dave Laksono

Lawatan Presiden Prabowo Subianto ke beberapa negara untuk agenda pertemuan internasional telah berhasil menunjukkan kewibawaannya sebagai Presiden Indonesia dimata dunia

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024