Hasto Sebut Anies Ucapkan Ultah PDIP Lewat WA untuk Megawati

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIPHasto Kristiyanto menyebut capres nomor urut 1, Anies Baswedan mengirim pesan via WhatsApp kepadanya berisi ucapan ulang tahun PDIP ke-51. Ucapan dari Anies itu ditujukan untuk Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

Tuding Ada Kecurangan, Ini 5 Pesan Megawati untuk Awasi Pilkada 2024

"Pada saat ulang tahun PDIP kemarin, Pak Anies juga mengucapkan selamat ya. Beliau mengirim WA ke saya untuk bisa disampaikan kepada Bu Mega ucapan selamat ulang tahun dari Pak Anies terhadap PDIP," kata Hasto kepada wartawan di Jakarta Selatan, Jumat 12 Januari 2024.

"Kami ucapkan terima kasih atas ucapan ulang tahun dari Pak Anies baswedan tersebut," lanjut Hasto.

Prasetyo Edi Minta Ridwan Kamil Beri Selamat ke Pramono Biar Pilgub Jakarta Fair Play

Anies Baswedan

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Hasto pun mengungkapkan rasa terima kasihnya untuk capres nomor urut 1, Anies Baswedan dan capres nomor urut 2, Prabowo Subianto karena telah memuji Megawati. 

Real Count Sementara Pilgub Bali: Koster-Giri Menang Telak 61 Persen dari Jagoan Prabowo

Dia menegaskan sosok pemimpin dengan nilai-nilai kebenaran akan membuat legacy atau peninggalan yang baik bagi bangsa dan negara.

"Ya, memang suatu kepemimpinan yang didasarkan pada nilai-nilai kebenaran itu akan membuat legacy. Kami mengucapkan terima kasih atas pujian Pak Anies dan Pak Prabowo terhadap bu Megawati Soekarnoputri," ujar Hasto.

Sebelumnya, Anies menyampaikan selamat ultah ke PDIP yang ke 51. Dia juga mengunggah ucapan selamat ulang tahun kepada PDIP lewat akun Instagram pribadinya.

Dalam unggahan itu, Anies mem-posting pamflet yang ada logo lengkap PDIP. Logo PDIP yang identik dengan banteng moncong putih itu turut menyertakan ucapan tersebut resmi dari Anies Baswedan.

"Selamat HUT ke-51 PDI Perjuangan 10 Januari 2024 dari Anies Baswedan," demikian unggahan berupa pamflet dari Anies.

Dia juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun untuk para kader PDIP. Anies menyebut ucapan tersebut hanya bentuk dari pencapaian di usia baru PDI Perjuangan.

Anies mengatakan memang selalu punya hubungan yang akur dengan PDIP. "Akur terus dong," sebut Anies.

Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri

Tuding Ada Mobilisasi Pejabat Daerah di Pilkada 2024, Megawati: Demokrasi Terancam Mati!

Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, mengungkapkan pandangan politiknya terhadap penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024