Debat Capres 2024

Cek Fakta: Ganjar Klaim Bawa UMKM ke Internasional Saat Jabat Gubernur Jateng

Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo Debat Ketiga Calon Presiden Pemilu 2024
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta – Debat ketiga Pilpres 2024 digelar pada Minggu, 7 Januari 2024 malam di Istora Senayan, Jakarta Pusat. Tema debat ketiga ini antara lain, Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, Globalisasi, Geopolitik dan Politik Luar Negeri.

Menkomdigi Meutya Hafid: AI Buka Peluang Bagi UMKM Agar Lebih Kompetitif

Pernyataan:

Calon presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo mengatakan bahwa kerja sama antar negara harus terjalin baik. Salah satunya yaitu soal UMKM (Usaha mikro kecil menengah) yang seharusnya bisa ke kancah internasional. Ganjar mengklaim saat menjadi Gubernur Jawa Tengah pernah membawa UMKM ke kancah internasional.

Perkaya Pengalaman Berbelanja, Shopee Wujudkan Inovasi bagi Brand Lokal dan Konten Kreator

“Atau kepentingan UMKM yang mesti kita bawa dunia internasional seperti praktek yang pernah kami lakukan di Jawa Tengah. Dan itu membikin masyarakat merasakan politik luar negeri jauh lebih baik,” ujar Ganjar saat menyampaikan visi misinya, Minggu, 7 Januari 2024.

Cek Fakta:

Hibank Gandeng Mitra Strategis Bangun Ekosistem Digital UMKM

Saat masih menjadi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo terus berkomitmen mendorong perkembangan UMKM di Jawa Tengah ke kancah internasional. 

Dikutip dari laman resmi Provinsi Jawa Tengah, selama dua periode kepemimpinannya sejak 2013-2023, UMKM banyak difasilitasi pengembangan. Salah satu terobosan Ganjar adalah Hetero Space. Lewat kreatif hub itu, Ganjar menjawab berbagai kebutuhan pengetahuan UMKM, sebelum menjual produknya.

Setelah UMKM punya wadah belajar, Ganjar kemudian memberikan fasilitas di level selanjutnya yakni akses modal, salah satu hal yang kerap dikeluhkan UMKM setelah punya rencana penjualan.

Oleh sebab itu, Ganjar meluncurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Supermikro dengan bunga hanya tiga persen per tahun. Menggandeng Bank Jateng, akses modal yang Ganjar inisiasikan dapat membantu UMKM mengembangkan usahanya.

Bea Cukai Lepas Ekspor Kacang Tunggak

Bea Cukai Lepas Ekspor Kacang Tunggak dan Aneka Olahan Ikan Senilai Rp63,3 Miliar ke Belanda

Kepala Kantor Bea Cukai Malang, Gunawan Tri Wibowo, mendampingi Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Budi Santoso, melepas ekspor 260 kilogram produk pangan.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024