Fahri Hamzah Sebut Prabowo Capres 2024 Bersih Utang dan Tak Bisa Disetir

Prabowo Subianto Resmikan titik air di Sukabumi
Sumber :
  • Dok.istimewa

Jakarta – Wakil Ketua Umum DPN Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia, Fahri Hamzah mengklaim Prabowo Subianto merupakan satu-satunya capres yang tak punya utang harta maupun utang budi. Mulanya, Fahri menanggapi banyak pertanyaan soal alasan dirinya dan Partai Gelora mendukung Prabowo di Pilpres 2024.

Perbankan Ditegaskan Perlu Aturan Turunan Akselerasi Hapus Tagih Utang Petani hingga Nelayan

"Ya saya justru balik nanya, kenapa kalian enggak mendukung pak Prabowo seperti saya? Padahal, beliau itu adalah capres paling independen yang tidak punya utang budi kepada orang lain," kata Fahri dalam video di Instagram pribadinya, Sabtu, 6 Januari 2024

Fahri Hamzah, Waketum Partai Gelora

Photo :
  • Partai Gelora
Presiden Prabowo dan PM Inggris Kompak Suarakan Perdamaian di Gaza

Soal dukungannya kepada Prabowo, Fahri mengaku kalau dirinya riil, karena tahu figur Menteri Pertahanan itu, berbeda dengan calon lainnya.

"Siapa calon yang punya utang dan utang budi yang banyak, siapa calon yang disuruh-suruh sama orang lain, siapa calon yang tidak independen, dan justru kenapa kalian nggak ikut dukung pak Prabowo?" kata Fahri.

Inggris Tertarik Kerja Sama Program Makan Bergizi Gratis di Indonesia

Lebih jauh, mantan Wakil Ketua DPR RI itu mengatakan bahwa dirinya sudah sangat mengenal jauh sosok Prabowo, sehingga ia bisa memastikan, kalau dari tiga capres 2024, Prabowo adalah sosok yang paling bersih dan tidak bisa disetir oleh orang lain.

"Saya juga yakin pak Prabowo, yang kalau nanti mimpin independen dan bebas dalam kepemimpinan ya pak Prabowo," kata Fahri. 

Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto di PWI Pusat

Photo :
  • dok TKN Prabowo-Gibran

Karena itu, Fahri memastikan bahwa dirinya tidak akan mengalihkan dukungan kepada paslon lain.

"Terus masa saya harus mengorbankan calon yang begini baik untuk ikut maunya kawan-kawan yang sebetulnya enggak tahu apa-apa tentang calon-calon ini," imbuhnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya