TKN Terima Deklarasi Dukungan Pimpinan Ponpes Buntet Cirebon untuk Prabowo-Gibran

TKN Prabowo-Gibran terima dukungan dari Ponpes Buntet Cirebon.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Yeni Lestari

Jakarta – Pondok Pesantren (Ponpes) Buntet Cirebon mendeklarasikan dukungan untuk pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Dukungan itu diwakili langsung oleh pimpinan Ponpes Buntet Cirebon, KH Adib Rofiuddin Izza.

Prabowo Allocates IDR 4.7 Trillion for Free Health Check-ups

"Di sini saya jelaskan, saya tabayun, bahwa saya sesepuh dan seluruh Pondok Pesantren Buntet sudah menyatakan untuk mendukung dengan penuh kepada Pak Prabowo Subianto sebagai presiden dan Mas Gibran Rakabuming Raka," kata Kiai Adib dalam konferensi pers di Media Center TKN, Jakarta Selatan, Rabu, 3 Januari 2024. 

Kiai Adib menyatakan, tak ada keraguan dalam mendukung pasangan capres-cawapres nomor urut dua itu. Dia bahkan mengungkit kedekatannya dengan Prabowo. "Tidak ada keraguan. Saya menyatakan dengan bulat karena saya sama Pak Prabowo dekat," ujarnya. 

Prabowo Akan Hapus Utang 1 Juta Pelaku UMKM Senilai Rp14 Triliun

Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Yeni Lestari

Lebih lanjut, Kiai Adib pun meyakini Prabowo dan Gibran dapat amanah memimpin bangsa Indonesia jika menang Pilpres 2024. Dia lantas berharap agar Prabowo-Gibran dapat meraih kemenangan dan kesuksesan pada Pilpres yang jatuh 14 Februari 2024 mendatang.

Prabowo Minta Bahan Baku Makan Bergizi Gratis dari Dalam Negeri dengan Libatkan Bumdes

Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan P Roeslani (kiri)

Photo :
  • VIVA/Andrew Tito

"Insya Allah dengan ridho berkat dari Allah SWT, beliau mampu memimpin bangsa ini dan insya Allah bisa amanah, memajukan, mensejahterakan bangsa, rakyat Indonesia. Insya Allah Pak Prabowo akan bisa didampingi Mas Gibran," ujar Kiai Adib. 

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani menerima dan menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan Kiai Adib beserta Ponpes Buntet Cirebon.

Dia mengatakan, dukungan tersebut memiliki arti yang besar bagi Prabowo, Gibran dan semua yang tergabung dalam tim kampanye. 

"Dukungan ini mempunyai arti dan makna yang sangat besar kepada kami semua, karena ini kami lebih bersinergi, lebih percaya diri dan lebih semangat lagi dalam menjalankan tugas kami berkampanye," ucap Rosan. 

Dengan tambahan dukungan dari Ponpes Buntet, Rosan menegaskan, pihaknya akan lebih memperkuat kolaborasi dan sinergi guna menjemput kemenangan yang lebih maksimal pada Pilpres 2024.

"Bagaimana kita bisa menghasilkan hasil yang optimal dalam rangka kita memantapkan hati dan pikiran kita untuk memilih pasangan kita (Prabowo-Gibran)," ujar Rosan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya