Debat Cawapres, TGB Sebut Mahfud Pernah di Eksekutif, Yudikatif dan Legislatif

Muhammad Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang saat acara temu Kader Partai Golkar Nusa Tenggara Barat di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Selasa, 19 Februari 2019.
Sumber :
  • VIVA/Satria Zulfikar

Jakarta- Wakil Ketua Umum Tim Pemenangan Nasional (TPN), Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi optimis Mahfud MD bisa menyelesaikan debat cawapres dengan baik.

Bukan Adu Gagasan, Debat Pilkada Aceh Tenggara Diwarnai Silaturahmi Saling Dukung yang Ternyata Satu Keluarga Besar

TGB mengklaim, isu yang akan dibawakan pada debat kali ini merupakan isu yang dikuasai Mahfud Md, terlebih saat ini menjabat di pemerintahan Indonesia selaku Menkopolhukam. 

Sehingga, kata TGB, isu ekonomi di Indonesia sudah banyak dikuasai oleh Mahfud MD dan ke depannya akan lebih mudah bagi dirinya memahami persoalan ekonomi di Indonesia.

Wakil Mendagri: Sistem Politik atau Sistem Pemilu Indonesia Boros

Capres cawapres 03 Ganjar-Mahfud MD di debat cawapres 2024

Photo :
  • Tangkapan layar KPU

"Di legislatif sudah, di eksekutif sudah, di yudikatifnya juga sudah. Dan isu-isu yang akan dibahas di dalam debat juga isu yang beliau tangani di pemerintahan," kata TGB.

Zulkieflimansyah-Uhel Jadikan TGB Simbol Moderasi Beragama: TGB Bukan Hanya Milik Jilbab Ijo

TGB juga mengatakan pada debat cawapres kali ini akan menjadi kesempatan bagi Mahfud untuk menyampaikan visi dan misi pihaknya.

"Sehingga saya yakin pak Mahfud menggunakan kesempatan ini untuk men-deliver gagasan apa yang akan dikerjakan dengan Mas Ganjar kalau memimpin Indonesia di dalam nanti," ujarnya.

Menkopolkam Budi Gunawan

Budi Gunawan Minta Usulan KPU jadi Badan Ad Hoc Dikaji Lebih Dalam

Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam) RI, Budi Gunawan meminta usulan KPU jadi lembaga Ad Hoc.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024