Debat Cawapres, Grace Yakin Gibran Bisa Beri Solusi Konkret
- VIVA/Natania
Jakata – Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Grace Natalie optimis cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka bakal memberikan solusi konkret atas tema-tema debat cawapres malam ini, Jumat, 22 Desember 2023, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat.
Hal ini, kata dia, tidak terlepas dari pengalaman Gibran sebagai Wali Kota Surakarta (Solo). "Kalau Mas Gibran, kami dari tim Prabowo Gibran optimistis Mas Gibran akan bisa kasih perspektif yang mungkin lebih solutif, karena dia punya pengalaman sebagai eksekutif. Dan ini kan kita lagi apply, daftar untuk pekerjaan eksekutif, di mana kalau yang namanya eksekutif itu punya keleluasan pengguna anggaran, punya keleluasan membuat kebijakan-kebijakan yang bisa langsung diterapkan di tempatnya," kata Grace di JCC, Senayan, Jakarta.
Grace mengakui bahwa rival debat Gibran, cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD juga merupakan putra-putra terkait bangsa di bidangnya masing-masing. Namun, kata Grace, tema-tema debat malam ini, lebih dekat dengan tugas Gibran sebagai wali kota.
"Semua topik kan tentu ada tantangannya masing-masing ya, dan ini kan semua, baik Mas Gibran, Cak Imin dan Prof Mahfud itu orang-orang yang punya pengalaman panjang di bidangnya masing-masing. Jadi saya rasa sebagai timnya, Mas Gibran bisa membagi perspektifnya sebagai seorang eksekutif, tidak hanya sekadar kebijakan yang mengawang-ngawang, tapi langsung menjawab permasalahan yang dihadapi masyarakat," kata Grace.
Diketahui, debat cawapres perdana akan digelar di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, pada pukul 19.00 WIB. Debat ini akan mempertemukan cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar, cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD.
Tema debat cawapres ini yakni ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital), keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan.