Gibran Jawab Nyinyiran Kebanyakan Joget: Apa yang Salah dengan Gembira?

Cawapres nomor urut dua Gibran Rakabuming Raka
Sumber :
  • Tangkapan layar

Bogor - Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2, yaitu Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menghadiri acara konsolidasi pendukung di Sentul International Convention Center (SICC), Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Disambut Gibran, Prabowo Tiba di Indonesia Setelah Lawatan ke Sejumlah Negara

Pada kesempatan itu, Gibran pun menjawab pertanyaan Sule yang juga sebagai MC, terkait banyak pihak yang mengomentari pasangan nomor urut 2, hanya kebanyakan joget dan tak punya gagasan.

Gibran pun menegaskan bahwa tak ada yang salah dengan joget. Menurutnya, joget merupakan salah satu bentuk ekspresi gembira dari seseorang.

AKP Dadang Tembaki Rumah Dinas Kapolres hingga Prabowo Tunjukan 'Taring' Bela Palestina

Cawapres nomor urut dua Gibran Rakabuming Raka

Photo :
  • Tangkapan layar

"Emangnya, apa yang salah dengan joget? Apa yang salah dengan gembira?," kata Gibran dalam sambutannya, di SICC Sentul, Bogor, Jawa Barat, Minggu, 10 Desember 2023.

Pengamat Ungkap 2 Faktor Penentu Kesuksesan Pemerintahan Prabowo-Gibran

Gibran melanjutkan bahwa, tak ada salahnya jika masyarakat ikut joget ketika bersama dirinya dan Prabowo. Hal itu, kata dia, menandakan masyarakat tampak bahagia bersama pasangan capres-cawapres nomor urut 2.

"Sekarang saya tanya ya, boleh tidak masyarakat hidup gembira? Boleh tidak masyarakat makin sejahtera? Boleh tidak masyarakat makin bahagia?," ujarnya.

Gibran berharap ketika dirinya terpilih menjadi wakil presiden di 2024 mendatang agar seluruh anak-anak muda dapat berkembang pesat sesuai dengan perkembangan zaman yang ada. 

"Jadi kedepan memang tantangannya tidak mudah, tapi kesempatannya makin terbuka terutama untuk anak-anak muda. Makanya, kedepan, akan kita fokuskan ke yang namanya hilirisasi digital," ucap Gibran.

Gibran Blusukan di Cempaka Putih Jakarta

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Sebelumnya, Capres nomer urut satu, Anies Baswedan mengatakan bahwa dirinya tak perlu melakukan aksi joget karena dirinya memiliki gagasan yang akan ditawarkan kepada rakyat untuk membangun Indonesia. Pernyataan Anies yang menyebut tak perlu berjoget itu dilontarkan di sebuah acara diskusi di wilayah Lampung pada Kamis 7 Desember 2023 kemarin.

Sesaat sebelum mulai sesi diskusi, Anies terlihat meneguk air mineral yang kemudian direspons oleh pembawa acara dan menyebut kalau Anies mulai terdesak. “Masih kuat menjawab desakan-desakan dari temen-temen di Lampung? Atau mau joget dulu sedikit biar rileks?” tanya pembawa acara.

Suasana menjadi riuh karena pernyataan pembawa acara itu. Kemudian Anies dengan tenang menjawab. "Kalau ada gagasan tak perlu berjoget," jawab Anies dikutip Jumat 8 Desember 2023.

Anies menyebut dirinya masih sanggup untuk terus ikuti acara diskusi tersebut. Padahal, banyak pertanyaan kritis yang diterima oleh Mantan Gubernur DKI Jakarta itu. "Bismillah, amin," ucap Anies.

Sebelumnya, Anies pun menjelaskan bahwa setiap ada pertanyaan itu lebih baik di jawab. "Loh kita ini gimana coba, ditanyain, ini kan lucu nih, ditanyain, jawab, dibilang berkata-kata kalau enggak jawab gimana, namanya juga pertanyaan, memang dijawab pakai apa pertanyaannya?," kata Anies sembari tertawa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya