Grace Natalie: Masalah Pernyataan Ade Armando Perlu Ditangani Sangat Serius

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie memberikan keterangan pers usai mendampingi Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersilaturahmi ke kediaman Hasyim Zubair di Pondok Pesantren Nurul Cholil, Bangkalan, Jawa Timur, Rabu, 6 Desember 2023.
Sumber :
  • ANTARA/Syaiful Hakim

Bangkalan - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) akan menangani secara serius pernyataan kadernya, Ade Armando, yang berkomentar soal politik dinasti di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

ICW Catat 33 Provinsi Gelar Pilkada Terindikasi Kuat Punya Paslon Terafiliasi Dinasti Politik

"Jadi, ini masalah yang buat kami perlu ditangani sangat serius. Oleh karenanya, proses di internal partai masih terus berlangsung," kata Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie usai mendampingi Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersilaturahmi ke kediaman Hasyim Zubair di Pondok Pesantren Nurul Cholil, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, Rabu, 6 Desember 2023.

Dia pun meminta para wartawan untuk bersabar menunggu keputusan sanksi kepada Ade Armando.

Sejumlah Kader PSI Batam Pilih Dukung Ansar-Nyanyang di Pilkada Kepri

Ade Armando (tengah) bersama Ketum PSI Giring Ganesha.

Photo :
  • Dok. PSI

"Sekali lagi, kami mohon maaf atas segala ketidaknyamanan yang ditimbulkan, dan ini hal sangat-sangat kami sayangkan. Mohon berikan kami waktu untuk melanjutkan proses secara internal dahulu," katanya.

Wakil Mendagri: Sistem Politik atau Sistem Pemilu Indonesia Boros

Ketika ditanya apakah Ade Armando akan dipecat dari PSI atau kena sanksi yang lain, Grace menjawab, "Ini masih berproses; yang pasti, ini problem yang sangat serius yang kami tangani secara khusus".

Ade Armando, katanya, telah mendapatkan teguran keras dari Ketum PSI Kaesang Pangarep. Selain itu, Ade Armando sudah membuat video pernyataan permintaan maaf yang disampaikan melalui media sosialnya.

"Bang Ade menekankan bahwa pendapat yang dilontarkannya adalah opini pribadi, bukan opini PSI. Tidak ada koordinasi sama sekali dan kami pun kaget dengan pernyataan beliau," kata Grace.

Ilustrasi-Jalan Malioboro, Yogyakarta.

Photo :
  • Antara

PSI Ade Armando menyampaikan kritik kepada para mahasiswa khususnya Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indonesia (UI) dan Universitas Gajah Mada (UGM), yang menggelar aksi protes terkait politik dinasti.

Ade Armando menyebut bahwa BEM UI dan BEM UGM ironi karena sesungguhnya Daerah Istimewa Yogyakarta yang mempraktikkan politik dinasti. Hal itu disampaikan Ade Armando lewat akun X miliknya, @adearmando61. (ant)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya