Prabowo-Gibran Baru Mulai Kampanye Pada 1 Desember

Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka Deklarasi Kampanye Pemilu Damai 2024 KPU
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta - Masa kampanye untuk pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) dimulai hari ini, Selasa, 28 November 2023.  Pasangan nomor urut 2, Prabowo SubiantoGibran Rakabuming Raka, memilih tidak langsung melakukan kampanye di hari pertama ini. Keduanya akan memulai kampanye pada Jumat, 1 Desember 2023.

Dekat Dengan Prabowo, AKA Yakin Programnya Dengan Cagub Ahmad Ali Terealisasi

Hal ini dibenarkan Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo -Gibran, Nusron Wahid. Berbeda dengan kedua kompetitornya, yang sudah langsung berkampanye di hari pertama masa kampanye resmi.

"Pak Prabowo baru mulai kampanye hari Jumat," kata Nusron kepada wartawan di kawasan Jakarta Timur, dikutip Selasa, 28 November 2023.

Kunker Presiden Prabowo ke Abu Dhabi, Momen Wartawan Istana Salat di Masjid Jokowi

Nusron menyampaikan, Prabowo dan Gibran tidak mengambil cuti hari ini. Prabowo akan bertugas seperti biasa. Dimana dia merupakan Menteri Pertahanan pad Kabinet Indonesia Maju atau KIM periode 2019-2024.

Begitu juga dengan Gibran, yang kembali bertugas sebagai Wali Kota Solo setelah mengambil cuti pada Senin, 27 November 2023, untuk menghadiri Deklarasi Kampanye Pemilu Damai 2024 yang diselenggarakan Bawaslu RI dan KPU RI. 

Gemas! Prabowo Akrab dengan Larry the Cat, Kucing Kantor Perdana Menteri Inggris

"Pak Prabowo sama Pak Gibran kerja di kantornya masing-masing. Pak Prabowo tidak cuti besok tetap bekerja seperti biasa, Mas Gibran juga bekerja seperti biasa," jelasnya. 

Prabowo-Gibran Kick-off Kampanye di Jabodetabek

Sebelumnya diberitakan, pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, akan memulai kampanye politiknya di sekitar wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek).

Hal itu dikatakan Prabowo usai menghadiri acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Sentra Penegakan Hukum Terpadu dengan tema “Gakkumdu Mengawal Pemilu 2024 yang Demokratis dan Bermartabat".

“Kita mulai bagi tugas, yang muda bergerak ke mana-mana,” kata Prabowo sambil kepada wartawan di Grand Sahid Hotel, Jakarta Pusat, Senin, 27 November 2023.

“Kita kick off di sekitar Jabodetabek,” sambungnya.

Seperti diketahui, kampanye resmi untuk pasangan capres-cawapres dimulai pada 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024. Kampanye Pilpres 2024 akand igelar selama 75 hari.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya