Pidato Prabowo Subianto Ajak Bersatu Siapapun yang Menang, Juga Soroti Pemilu Curang

Pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Sumber :
  • istimewa

Jakarta - Calon presiden (capres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo Subianto, mengajak pasangan capres-cawapres yang menjadi peserta di Pilpres 2024, untuk saling menghormati satu sama lain. Dia juga mewanti-wanti, siapa pun yang menang harus bersatu kembali. 

Usai Dilantik: 22 Oktober Prabowo Pimpin Sidang Kabinet Perdana, Lanjut Pembekalan di Magelang

Sebab, semua pasangan capres-cawapres kata Prabowo, memiliki tujuan yang sama yaitu membangun dan menjaga NKRI.

"Jadi kawan-kawan, siapapun yang menang kita harus bersatu menjaga negeri ini, Merdeka! Merdeka!," kata Prabowo dalam pidatonya di acara pengundian nomor urut pasangan capres-cawapres di KPU RI, Selasa malam, 14 November 2023.

Jelang Purna Tugas, Ridwan Kamil Ungkap Momen Mengharukan Dengan Presiden Jokowi

Prabowo yang menggandeng Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres, itu berharap Pemilu 2024 dapat berjalan dengan jujur dan adil. Dia ingin, tidak ada kecurangan di balik proses perjalanan kontestasi Pemilu 2024. Menurut Prabowo, bangsa dan negara Indonesia akan merasa terkhianati jika terdapat kecurangan di balik proses Pemilu 2024.

"Karena, kalau pelaksanaan pemilu curang, (maka) mengkhianati bangsa dan negara Indonesia," katanya. 

Ini Rangkaian Acara Pelantikan Prabowo-Gibran yang Disusun MPR

Anies-Cak Imin Dapat Nomor Urut 1, Prabowo-Gibran 2 dan Ganjar-Mahfud 3

Sebelumnya diberitakan, pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, mendapat kesempatan pertama untuk mengambil nomor urut capres-cawapres. 

Sementara untuk pasangan calon Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mendapat kesempatan kedua, dan ketiga yaitu pasangan calon Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

"Dihadapan bapak berdua, ada tiga tabung, dihadapan bapak, dan silahkan diambil satu dan di dalamnya ada nomor urut capres-cawapres," ujar Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari di Kantor KPU, Selasa, 14 November 2023 malam.

Setelah ketiga pasangan calon tersebut mendapat nomor urut, pasangan Anies-Cak Imin mendapat nomor urut satu, kemudian Ganjar-Mahfud mendapat nomor 2, dan Prabowo-Gibran nomor urut 3.

"Dengan demikian nomor urut pasangan calon presiden dan wakil presiden untuk Pemilu 2024 adalah sebagai berikut, nomor urut 1 untuk pasangan calon Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, nomor urut 2, untuk pasangan calon Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, nomor urut 3 untuk pasangan calon Ganjar Pranowo dam Mahfud MD," kata Hasyim.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya