Saat Prabowo Peragakan Aksi Joget Gemoy Usai Undian Nomor Urut Capres di Depan Megawati

Pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Sumber :
  • istimewa

Jakarta - Ada momen menarik usai pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menyampaikan pidato di KPU, Selasa malam, 14 November 2023. Saat itu, acara pengundian dan penetapan nomor urut pasangan capres-cawapres.

Prabowo dapat giliran menyampaikan pidato usai dapat nomor urut 2 dalam pengundian. Figur Menteri Pertahanan RI itu pun terlihat berjoget gemoy di depan para ketua umum partai termasuk Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Momen itu terjadi saat Prabowo dan Gibran turun dari mimbar usai menyampaikan pidato. Teriakan lantang 'Merdeka!' dari Ketua Umum Partai Gerindra itu pun mengakhiri pidato.

Setelah itu, terlihat pasangan calon nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar menyalami Prabowo-Gibran.

Penetapan Nomor Urut Paslon Capres-cawapres Pemilu 2024

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Kedua paslon saling berjabat tangan dan melempar senyum.Dalam pidatonya, Prabowo beberapa kali menyebut paslon nomor urut 1 terutama menyebut nama Muhaimin. Hal itu terlihat dalam pantun yang dilontarkan Prabowo untuk Cak Imin.

Pun, usai jabat tangan dengan Anies dan Muhaimin, Prabowo juga menyempatkan diri beri hormat kepada Megawati yang tengah duduk di kursinya. Saat itu, di sebelah kanan Megawati ada Ketum Hanura Oesman Sapta Odang alias Oso. Lalu, di sebelah kiri Megawati duduk Capres Ganjar Pranowo.

Eks Danjen Kopassus itu beri hormat ke Megawati dengan menakupkan kedua tangan di dada.

Setelah itu, Prabowo sambil jalan ke arah tempat duduknya di deretan rombongan Koalisi Indonesia Maju. Ketika itu pun Prabowo mempertunjukkan joget gemoy khasnya dengan semangat.

Pujian PM Kanada Justin Trudeau ke Prabowo: Kepemimpinan Anda Luar Biasa

Gibran yang berjalan di sebelahnya pun mengiringi joget Prabowo dengan tepukan tangan bersama para pendukung duet tersebut yang ikut hadir.

Wamildan Tsani Ungkap Arahan Khusus Prabowo soal Pengembangan Garuda Indonesia

Megawati yang duduk di kursinya tampak terlihat senyum melihat Prabowo berjoget. Bahkan, duet nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD tampak tertawa melihat aksi joget Prabowo.

Selain itu, Oso yang berada di sebelah Megawati tampak terkekeh tawanya melihat Prabowo.

Gelar Rapimnas, Kadin Bakal Selaraskan Program dengan Asta Cita Prabowo

Adapun, saat menyampaikan pidato, Prabowo optimis KPU sebagai lembaga penyelenggara pemilu bisa menggelar proses pemilihan secara jujur serta adil. Bagi dia, jika pemilu digelar dengan curang maka akan membuat pengkhianatan terhadap bangsa dan rakyat.

"Karena kalau melaksanakan pemilu yang curang, mengkhianati bangsa dan rakyat Indonesia," kata Prabowo disambut tepuk tangan dari para pendukungnya yang hadir di KPU.

Presiden RI Prabowo Subianto.

Prabowo Tiba di Brasil Hadiri KTT G20

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dan rombongan tiba di Pangkalan Angkatan Udara Galeão, Rio de Janeiro, Brasil, pada Sabtu, 16 November 2024,

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024