Dapat Dukungan Yenny Wahid, Mahfud MD Bilang Jadi Energi Baru Perjuangan
- VIVA/Cahyo Edi
Yogyakarta – Pasangan bakal capres-cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mendapatkan dukungan dari keluarga besar almarhum Presiden RI ke 4 Abdurrahman Wahid atau Gus Dur. Dukungan dari keluarga Gus Dur disampaikan oleh Zannuba Ariffah Chafsoh atau Yenny Wahid.
Dukungan dari putri kedua Gus Dur ini disampaikan pada sebuah forum di Jakarta. Saat itu hadir pula dari Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud yaitu Arsjad Rasjid dan Andika Perkasa.
Menanggapi dukungan dari keluarga Gus Dur ini, Mahfud MDÂ pun angkat bicara. Mahfud mengaku bersyukur keluarga besar Gus Dur memberikan dukungan pada dirinya dan Ganjar.
Mahfud membeberkan dukungan dari keluarga besar Gus Dur ini menjadi energi baru bagi perjuangan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.
"Kami bersyukur atas dukungan (keluarga Gus Dur), Mbak Yenny. Itu menjadi energi baru perjuangan kami ke depan," ucap Mahfud saat menemui konsolidasi relawan GAMARI di Yogyakarta, Minggu 29 Oktober 2023.
Dalam sambutannya, Mahfud mengajak kepada para relawan dan pendukungnya untuk menyelamatkan Indonesia dari ancaman pembusukan penyakit korupsi dan lemahnya penegakan hukum.
"Mari kita selamatkan Negara Kesatuan Republik Indonesia dari ancaman-ancaman pembusukan yang sekarang sudah mulai menggerogoti terhadap tubuh Negara Kesatuan Republik Indonesia," ucap Menkopolhukam RI ini.
"Tetapi gerogotan-gerogotan penyakit itu, Insyaallah akan kita hadapi dan akan kita bersihkan pada tanggal 14 Februari 2024," imbuh Mahfud.